STRATEGI PEMENANGAN PARTAI GOLKAR PADA PEMILU LEGESLATIF 2009 DI KOTA GORONTALO. (STUDI KASUS. DI DPD PARTAI GOLKAR KOTA GORONTALO)

NOVALLIANSYAH ABDUSSAMAD (2009) STRATEGI PEMENANGAN PARTAI GOLKAR PADA PEMILU LEGESLATIF 2009 DI KOTA GORONTALO. (STUDI KASUS. DI DPD PARTAI GOLKAR KOTA GORONTALO). S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (185kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (118kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (122kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (40kB)

Abstract

Pemilu merupakan sarana demokrasi guna mewujudkan sistem pemerintahan negara yang berkedaulatan rakyat. Dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2008 Tentang Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Dewan Perwakilan Daerah, Dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Pasal 1 (1), dikatakan bahwa: Pemilihan Umum, selanjutnya disebut pemilu, adalah sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pada pemilu legislatif 2009 di Kota Gorontalo, Partai Golkar berhasil memperoleh 10 kursi di DPRD dari 25 kursi yang diperebutkan. Yang menarik bagi peneliti mengambil kasus ini, karena dari enam Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Gorontalo, hanya di Kota Gorontalo Partai Golkar berhasil memenangkan pemilu legislatif 2009. Sehingga yang menjadi rumusan masalahnya bagaimana strategi pemenangan Partai Golkar pada pemilu legislatif 2009 di Kota Gorontalo? Metode penelitian yang digunakan, antara lain: jenis penelitian yang digunakan yaitu jenis penelitian deskriptif kualitatif, dengan unit analisa dari DPD II Partai Golkar, KPUD dan Ketua Bappilu serta Ketua Tim Sukses, jenis data yang digunakan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa wawancara dan dokumentasi yang diperoleh dari pengurus Partai Golkar, Ketua Bappilu, dan Ketua Tim Sukses dari pemenangan Partai Golkar Kota Gorontalo. Dan teknis analisis data penulis menganalisisnya dari berbagai data yang telah dikumpulkan baik bersifat primer maupun sekunder, sehingga data tersebut dapat di bandingkan dengan realita yang telah terjadi pada pelaksanaan pemilu. Dari penelitian yang telah dilakukan bahwa pemilu legislatif 2009 untuk Partai Golkar berhasil memenangkan pemilu, tapi dalam menghadapi sistem multipartai, realitas yang dihadapi Partai Golkar dalam upaya memenangkan pemilu tidaklah mudah, karena itu Partai Golkar pada rekrutmen calon anggota legislatif menetapkan berdasarkan ketokohan, loyalitas kepada partai, serta merupakan kader partai. Kemudian melalui strategi jangka panjang dengan pembentukan image politik sebagai identitas partai, dapat menjawab kebutuhan masyarakat, diantaranya: bidang sosial dan keagamaan. Adanya strategi jangka pendek yang diterapkan dalam pemenangan Partai Golkar oleh Tim Sukses yakni: melakukan tahap pengenalan, tahap pengkondisian, tahap konstituen, tahap election, dan tahap pengabdian. Dari adanya strategi ini mengingatkan masyarakat apa yang telah dilakukan oleh Partai Golkar dalam menjawab kebutuhan masyarakat, serta dapat membentuk dan mengarahkan opini publik agar berkeyakinan dalam memilih Partai Golkar. Rekomendasi yang dapat diambil peneliti yaitu: Pertama: perlunya meningkatkan konsolidasi organisasi dan kader yang lebih intern sampai pada daerah terutama kelurahan. Kedua: perlunya komitmen, implementasi dan kerja nyata dengan apa yang telah dijanjikan oleh partai dengan program yang diberikan. Ketiga: lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat tentang image yang demokratis, jujur, bersih, pluralisme, moderat dan bermoral. Keempat: memanfaatkan dana partai dengan sebaik-baiknya. Kelima: DPD II Partai Golkar Kota Gorontalo lebih mengedepankan peran dan fungsi partai dari pada peran personal

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Pemerintahan S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 13 Jun 2022 03:39
Last Modified: 13 Jun 2022 03:39
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/11674

Actions (login required)

View Item
View Item