AKTIVITAS CUSTOMER RELATIONS PT PLN (PERSERO) WILAYAH KALIMANTAN SELATAN DAN KALIMANTAN TENGAH DALAM PENANGANAN KOMPLAIN PEMADAMAN TANPA PEMBERITAHUAN DI TAHUN 2010

YENNY KARLINA ASTUTI (2011) AKTIVITAS CUSTOMER RELATIONS PT PLN (PERSERO) WILAYAH KALIMANTAN SELATAN DAN KALIMANTAN TENGAH DALAM PENANGANAN KOMPLAIN PEMADAMAN TANPA PEMBERITAHUAN DI TAHUN 2010. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (88kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (104kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (504kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (23kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.docx
Restricted to Repository staff only

Download (461kB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang bagaimana aktivitas customer relations PT PLN (Persero) wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah dalam penanganan komplain pemadaman tanpa pemberitahuan di tahun 2010. Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah yang dikenal sebagai penghasil batubara ternyata tidak menjamin pasokan listrik yang baik bagi masyarakat. PLN Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah memiliki Pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) yang dihasilkan dari batubara, namun wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah hingga saat ini mengalami pemadaman yang sangat merugikan masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan aktivitas customer relations PT. PLN (Persero) wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah dalam pola penanganan komplain pemadaman tanpa pemberitahuan di tahun 2010. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus deskriptif dan dianalisa secara kualitatif. Informan dalam penelitian ini berjumlah 2 (dua) orang. Seluruh informan tersebut merupakan pihak-pihak yang memiliki informasi dan pengetahuan yang mendalam terkait penelitian ini. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi dan observasi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diketahui bahwa dalam melaksanakan aktivitas customer relations dalam penanganan komplain pemadaman tanpa pemberitahuan di tahun 2010, customer relations dinyatakan belum berhasil dalam menangani komplain dari pelanggan hal ini terlihat dari masih banyaknya komplain pelanggan yang diterima oleh PLN wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. Selain itu dalam pelaksanaan kegiatan customer relations yang dijalankan, PLN Kalselteng tidak melakukan perencanaan hingga evaluasi sesuai dengan teori yang ada, dan Kepala Divisi Kehumasan PLN wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah tidak mengetahui customer relations itu sendiri.

Kata Kunci: komplain, customer relations, public relations

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: KOMPLAIN, CUSTOMER RELATIONS, PUBLIC RELATIONS
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 05 Jul 2022 07:58
Last Modified: 05 Jul 2022 07:58
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/12349

Actions (login required)

View Item
View Item