PENGARUH PENGGUNAAN DATA TILIK TERHADAP PERSEPSI TINGKAT KESULITAN PEMBUATAN VISUM ET REPERTUM DI RSU PKU MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

PINKKY VITALITA PRASADHANA (2014) PENGARUH PENGGUNAAN DATA TILIK TERHADAP PERSEPSI TINGKAT KESULITAN PEMBUATAN VISUM ET REPERTUM DI RSU PKU MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (191kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (607kB)

Abstract

Kebutuhan pembuatan VeR meningkat seiring dengan peningkatan jumlah kasus kekerasa yang terjadi tiap tahunnya. Penelitian Herkutanto pada tahun 2000, dikuatkan dengan penelitian Gizela pada tahun 2003, dan juga penelitian Hidayat pada tahun 2009 menyatakan bahwa kualitas VeR di Indonesia yang dibuat oleh dokter instalasi gawat darurat untuk korban hidup masih tergolong buruk. Berdasarkan fakta di atas, penulis berasumsi bahwa seorang dokter mengalami kesulitan dalam pembuatan VeR.
Penelitian ini bertujuan untuk menilai persepsi dokter terhadap tingkat kesulitan dalam pembuatan VeR menggunakan data tilik.
Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan mengambil desain penelitian cross sectional. Subyek penelitian adalah dokter Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum PKU Muhammadiyah. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2014-Mei 2014. Hasilnya kemudian diolah dengan menggunakan uji Spearman.
Hasil penelitian dengan spearman menunjukan nilai r = 0,153 (0,0 s/d 0,05) sehingga menunjukkan bahwa tidak terdapat korelasi yang bermakna antara nilai persepsi dan selisih skor dokter UGD RSU PKU Muhammadiyah Yogyakarta.
Kesimpulan tidak terdapat pengaruh penggunaan data tilik pada persepsi tingkat kesulitan dokter pembuat VeR.
Kata kunci: persepsi, VeR, korban hidup, data tilik

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PERSEPSI VER KORBAN HIDUP DATA TILIK
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 22 Jun 2022 01:23
Last Modified: 22 Jun 2022 01:23
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14796

Actions (login required)

View Item
View Item