EVALUASI EFISIENSI PENGELOLAAN OBAT DI RSUD SARAS HUSADA PURWOREJO

HASTI APRIYANTI (2015) EVALUASI EFISIENSI PENGELOLAAN OBAT DI RSUD SARAS HUSADA PURWOREJO. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang : Penelitian bertujuan mengevaluasi dan menggambarkan pengelolaan obat di RSUD Saras Husada Purworejo. Pengelolaan obat terdiri dari tahap Selection, Procurement, Distribution dan Use.
Metode : Data yang dikumpulkan berupa data kuantitatif. Tahap pengelolaan obat diukur efisiensinya dengan menggunakan indikator WHO dan Pudjaningsih, kemudian dibandingkan dengan nilai standar.
Hasil dan Pembahasan : Hasil penelitian menunjukan pengelolaan obat di IFRS RSUD Saras Husada secara umum belum sepenuhnya efisien. 1) Selection kesesuaian item obat yang diseleksi dengan obat yang terdapat di formularium di tahun 2011(96%), 2012(94%), dan tahun 2013(99%). 2) Procurement (perencanaan dan pengadaan), alokasi dana yang tersedia dengan dana yang dibutuhkan sudah efisien, tahun 2011(99,33%), 2012(99,68%) dan 2013(96,04%), keterlambatan pembayaran faktur belum efisien yaitu tahun 2011 (57,3%), 2012(42,5%), dan 2013(25,24%). 3) Distribution, belum efisien pada ketepatan kartu stock tahun 2014 (99,02%), nilai TOR sudah efisien yaitu tahun 2011 (10x), 2012(10x), dan 2013(8x), nilai kadaluarsa obat sudah efisien tahun 2011,2012 dan 2013 (0%). 4) Use, persentase resep dengan obat dari formularium tahun 2011(99,24%), 2012(98,77%), dan 2013(98,79%), persentase resep yang terlayani tahun 2011(99,88%), 2012(99,84%), dan 2013(99,87%)
Kesimpulan : Secara umum, pengelolaan obat di Saras Husada Purworejo sudah baik namun belum efisien seluruhnya. Kesesuaian formularium, ketepatan pembayaran faktur, ketelitian petugas gudang untuk melakukan update kartu stock, serta penulisan resep sesuai dengan formularium perlu ditingkatkan mencapai efisiensi optimal.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: INSTALASI FARMASI RSUD SARAS HUSADA, PENGELOLAAN OBAT, INDIKATOR, EFISIEN.
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Administrasi Rumah Sakit S2
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 24 Feb 2022 07:25
Last Modified: 24 Feb 2022 07:25
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/20298

Actions (login required)

View Item
View Item