POLA PENYAKIT PENDERITA LANJUT USIA YANG DIRAWAT INAP DI BAGIAN PENYAKIT DALAM RSUP DR.SARDJITO TAHUN 1996-1998

RR NIKEN PRAJNANDARI (1999) POLA PENYAKIT PENDERITA LANJUT USIA YANG DIRAWAT INAP DI BAGIAN PENYAKIT DALAM RSUP DR.SARDJITO TAHUN 1996-1998. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (132kB)
[thumbnail of Abstract] Text (Abstract)
Abstract.pdf

Download (69kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (189kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (53kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (258kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (49kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf

Download (64kB)

Abstract

Kemajuan yang dicapai dalam pembangunan di Indonesia mengakibatkan terjadinya transisi demografi yang nampak dengan adanya penurunan angka kematian kasar, kematian bayi dan balita serta ada peningkatan umur harapan hidup. Kemajuan tersebut menimbulkan perubahan struktur penduduk yaitu dengan bertambahnya jumlah orang lanjut usia dan pergeseran pola penyakit dari penyakit menular ke penyakit tidak menular dan penyakit degeneratif.

Penelitian retrospektif dengan menggunakan data sekunder ini bertujuan untuk mendapatkan informasi pola penyakit yang terdapat pada penderita lanjut usia yang dirawat inap di Bagian Penyakit Dalam RSUP Dr. Sardjito selama periode 1 April 1996 sampai 31 Maret 1898.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah penderita pria dibanding wanita pada penelitian ini sebesar 2:1. Kelompok usia penderita yang dirawat terbanyak adalah 65-69 tahun sebesar 41%. Diagnosis penyakit utama yang banyak dijumpai adalah kardiovaskuler (25,78%), infeksi (17,01%), neoplasma (13,61%), endokrin/metabolik (8,33%), gagal ginjal (8,24%), cirrhosis hepatis (8,24%) dan anemia (1,70%) Penyakit yang menyebabkan kematian paling tinggi adalah kardiovaskuler (21,30 %). Jumlah macam penyakit yang diderita rata-rata 2,4 penyakit perorang

Ada perbedaan bermakna frekuensi pria dan wanita berdasarkan diagnosis penyakit utama (p<0,05).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: LANJUT USIA
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 31 Jan 2022 06:39
Last Modified: 31 Jan 2022 06:39
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/24849

Actions (login required)

View Item
View Item