ABDUL WAHID (2015) STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA NUSA TENGGARA BARAT MENUJU DESTINASI UTAMA WISATA ISLAMI. S1 thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA.
HALAMAN JUDUL.pdf
Download (1MB)
ABSTRAK.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (454kB)
BAB I.pdf
Download (1MB)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (9MB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (450kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (631kB)
Abstract
Nusa Tenggara Barat yang merupakan salah satu daerah yang ditunjuk oleh
pemerintah pusat untuk mengembangkan destinasi wisata islami, pada tahun-
tahun sebelumnya memiliki kunjungan wisata yang terus meningkat dan didukung
oleh keunggulan alam, budaya, dan kearifan lokal masyarakat menjadikannya
berpotensi untuk terus berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan
faktor pendorong dan penghambat pengembangan potensi wisata islami di Nusa
Tenggara Barat dan kemudian menciptakan strategi pengembangan melalui
pendekatan analisis SWOT serta melihat trend kunjungan wisatawan untuk tahun-
tahun kedepannya.
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa:1) Faktor pendorong pengembangan
wisata islami adalah sumberdaya alam, lombok sebagai wisata halal dunia,
aksesibilitas dan konektivitas yang mudah, kemudahan promosi, kelengkapan
sarana ibadah, wisata murah, dan dukungan pemerintah. Sedangkan faktor
penghambat adalah minimnya infrastruktur, kekurangan modal, rendahnya SDM,
tingkat keamanan, serta manajemen pengelolaan kurang baik, 2) Strategi prioritas
dalam pengembangan wisata islami berdasarkan analisis SWOT adalah dengan
peningkatan dan perbaikan infrastruktur, peningkatan fungsi objek wisata,
perluasan jaringan dan promosi, mendorong investasi, peningkatan kualitas SDM,
memperbaiki informasi pariwisata, mempertahankan image kawasan, melakukan
penelitian, evaluasi, pengembangan berkelanjutan, penataan keragaman budaya,
peningkatan pemberdayaan masyarakat: 3) Potensi kunjungan wisatawan pada
tahun ke tahun akan mengalami perkembangan yang cukup pesat bahkan
diperkirakan mendekati angka tiga juta kunjungan pada tahun 2020.
Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Destinasi, Wisata Islami, Objek Wisata,
Analisis SWOT, Trend Kunjungan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi S1 |
Depositing User: | Editor Perpus |
Date Deposited: | 27 Jul 2022 02:24 |
Last Modified: | 27 Jul 2022 02:24 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/33274 |