POLA KOMUNIKASI PENGURUS DI IKATAN KELUARGA PONDOK MODERN CABANG CIPUTAT DALAM MENINGKATKAN SOLIDARITAS ORGANISASI (TAHUN 2023)

IIF CAHYO TUNTE (2024) POLA KOMUNIKASI PENGURUS DI IKATAN KELUARGA PONDOK MODERN CABANG CIPUTAT DALAM MENINGKATKAN SOLIDARITAS ORGANISASI (TAHUN 2023). S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (446kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (111kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (132kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (728kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (272kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (123kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (185kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (755kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (689kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini menganalisis mengenai pola komunikasi pengurus di Ikatan Keluarga Pondok Modern Cabang Ciputat dalam meningkatkan solidaritas organisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana pola komunikasi yang terjadi di organisasi tersebut dalam peningkatan solidaritas organisasi di tahun 2023 serta untuk memahami dan mengidentifikasi faktor-fakor terbentuknya solidaritas dalam organisasi.Metode penelitian menggunakan metode kualitatif yang menggunakan pendekatan studi kasus dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif, studi ini dilakukan di Ikatan Keluarga Pondok Modern Cabang Ciputat. Sumber data penelitian ini terdiri dari hasil wawancara mendalam dengan informan, dan dokumentasi. Dalam penelitian kualitatif, uji validitas data menggunakan triangulasi sumber data dan teknik triangulasi, yang berarti membandingkan dan mengecek kembali tingkat kepercayaan informasi yang diperoleh melalui berbagai alat dan waktu.Hasil dari penelitian ini menjelaskan komunikasi yang dilakukan di IKPM Cabang Ciputat tidak memiliki batasan, yaitu pola komunikasi model bintang (semua saluran), yakni setiap anggota atau pengurus dapat menyampaikan pesan untuk disampaikan kepada pengurus lainnya ataupun kepada ketua. Hal tersebut dilakukan agar mampu menciptakan suatu komunikasi yang kondusif sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan solidaritas diantara pengurus di IKPM Cabang Ciputat. Solidaritas organisasi didalam IKPM Cabang Ciputat terbangun karena beberapa faktor, yaitu faktor latar belakang yang sama, faktor kesadaran diri sendiri sebagai perantau dan IKPM sebagai tempat kembalinya, faktor tokoh penting yang menjadi contoh dan panutan, dan faktor pendidikan sehingga memudahkan para anggota dalam beradaptasi dengan lingkungan organisasi. Latar belakang yang sama yaitu alumni Pondok Modern Darussalam Gontor, menjadi faktor terkuat dalam meningkatkan solidaritas organisasi.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Communication Patterns, The Ciputat Branch of The Family Association of Darussalam Gontor, Solidarity, Organization
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1
Depositing User: Bima
Date Deposited: 29 Jul 2024 02:32
Last Modified: 29 Jul 2024 02:32
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/46839

Actions (login required)

View Item
View Item