STUDI KOMPERATIF TINGKAT KEPUASAN PASIEN PESERTA JAMKESMAS DAN UMUM PADA INSTALASI RADIOLOGI RS PANEMBAHAN SENOPATI BANTUL

ACI INDAH KUSUMAWARDANI (2013) STUDI KOMPERATIF TINGKAT KEPUASAN PASIEN PESERTA JAMKESMAS DAN UMUM PADA INSTALASI RADIOLOGI RS PANEMBAHAN SENOPATI BANTUL. S2 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.docx

Download (67kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.docx

Download (61kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.docx
Restricted to Repository staff only

Download (177kB)

Abstract

Latar Belakang : Dewasa ini sudah ada suatu sistem yang mengatur pelaksanaan bagi pemenuhan hak warga negara untuk tetap hidup sehat, dengan mengutamakan pada upaya pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Pasien Umum adalah salah satu pengguna layanan rumah sakit yang membayar sendiri pelayanan kesehatannya (out of pocket). Jamkesmas (Jaminan Kesehatan Masyarakat) adalah program pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat miskin. Sebagian besar masyarakat Indonesia saat ini masih bergantung pada sistem pembiayaan secara out of pocket, dimana langsung membayar pada penyedia layanan kesehatan (dokter) kala si pasien memerlukan jasa layanan kesehatan. Pembiayaan secara out of pocket umumnya digunakan oleh masyarakat golongan menengah ke atas, sedangkan umumnya Jamkesmas digunakan masyarakat golongan menengah ke bawah, karena adanya perbedaan status sosial maka dikhawatirkan pelayanan yang diberikan oleh penyedia layanan kesehatan akan berbeda pada kedua kelompok tersebut yang akan mempengaruhi tingkat kepuasan pasien. Tujuan Mengetahui kepuasan pasien Jamkesmas dan pasien Umum terhadap lima dimensi kualitas pelayanan serta ada tidaknya perbedaan tingkat kepuasan pasien Jamkesmas dan Umum untuk masing-masing dimensi kualitas pelayanan serta mengetahui ada tidaknya perbedaan pelayanan di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Panembahan Senopati Bantul Metode Penelitian ini adalah penelitian observasional non eksperimental dengan studi cross-sectional. Populasi penelitian adalah pasien rawat jalan dengan kriteria yang telah ditentukan. Pengambilan sampel non probability sampling dengan teknik quota sampling. Sampel sebanyak 100 orang terbagi 50 pasien Jamkesmas dan 50 pasien Umum. Data primer berupa data deskriptif akan disajikan dalam bentuk tabel. Lalu data dianalisis dengan menggunakan uji chi-square (χ2). Hasil Pasien Jamkesmas dan Umum cukup puas, namun ada perbedaan tingkat kepuasan pasien Jamkesmas dan Umum pada dimensi tangibles (p=0,008 < 0,05), reliability (p=0,000 < 0,05), assurance (p=0,008 < 0,05), responsiveness (p=0,014 < 0,05), empathy (p=0,017 < 0,05), serta ada perbedaan kepuasan pasien Jamkesmas dan Umum (p=0,010 < 0,05), namun tidak terdapat perbedaan perlakuan dalam pelayanan. Kesimpulan Terdapat perbedaan yang bermakna kepuasan pasien Jamkesmas dan Umum pada dimensi tangibles, reliability, assurance, responsiveness, dan empathy serta ada perbedaan kepuasan pasien Jamkesmas dan Umum di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Panembahan Senopati Bantul. Serta tidak terdapat perbedaan pelayanan yang diterima baik pasien Jamkesmas maupun pasien Umum.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: TESIS MMR 2013 KEPUASAN PASIEN JAMKESMAS RADIOLOGI
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Administrasi Rumah Sakit S2
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 29 Aug 2022 02:11
Last Modified: 29 Aug 2022 02:11
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/7594

Actions (login required)

View Item
View Item