PERBEDAAN TEKANAN DARAH DENGAN TEKANAN INTRAOKULAR PADA WANITA HAMIL TRIMESTER 3 DIBANDINGKAN DENGAN WANITA TIDAK HAMIL DI YOGYAKARTA

NOVITA SARI (2013) PERBEDAAN TEKANAN DARAH DENGAN TEKANAN INTRAOKULAR PADA WANITA HAMIL TRIMESTER 3 DIBANDINGKAN DENGAN WANITA TIDAK HAMIL DI YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (369kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang : Didalam mata terdapat tekanan, yang disebut tekanan intraokular. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi, salah satunya adalah tekanan darah. Tekanan darah biasanya digambarkan sebagai rasio tekanan sistolik terhadap tekanan diastolik. Tekanan puncak terjadi saat ventrikel berkontraksi dan disebut tekanan sistolik. Tekanan diastolik adalah tekanan terendah yang terjadi saat jantung beristirahat. Dalam kehamilan biasanya terdapat perubahan sistem kardiovaskular, salah satunya adalah organ jantung. Pada saat itu jantung mengalami perubahan yang komplek, yang menyebabkan terjadinya peningkatan volume darah pada akhir tekanan diastolik, sehingga menyebabkan perubahan tekanan darah. Walaupun begitu dalam keadaan normal, kesehatan ibu hamil tidak akan terganggu.
Tujuan : Untuk mengetahui adanya perbedaan antara tekanan darah dan tekanan intraokular pada wanita hamil trimester 3 dan wanita tidak hamil.
Metode : Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional analitik berpasangan (kategorik-numerik) dengan pendekatan metode crossectional yang pengamatannya dilakukan pada satu waktu tertentu . Subyek penelitian ini adalah wanita hamil trimester 3 dan wanita tidak hamil dengan batasan usia 20-40 tahun.
Hasil : Tingkat signifikansi tekanan darah sistolik pada wanita hamil dan tidak hamil, dengan nilai p = 0.126 atau p > 0.05 yang menunjukan tidak terdapat perbedaan berkmakna sistolik antara wanita hamil dan tidak hamil. Sebaliknya pada tekanan diastolik menunjukan perbedaan yang bermakna, dengan nilai p = 0.015 atau p < 0.05. Sedangkan untuk TIO, tingkat signifikansi mata kanan adalah p = 0.002 atau p < 0.05 dan kiri p = 0.005 atau p < 0.05, yang artinya terdapat perbedaan bermakna TIO mata kanan dan kiri pada wanita hamil dan tidak hamil.
Kesimpulan : Terdapat perbedaan yang kurang bermakna pada tekanan darah sistolik, dan pada tekanan darah diastolik, tekanan intraokular mata kanan dan kiri menunjukan perbedaan yang bermakna.
Kata kunci : tekanan darah, tekanan intraokular, wanita hamil trimester tiga, wanita tidak hamil.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: KU 2013 TEKANAN DARAH TEKANAN INTRAOKULAR WANITA HAMIL TRIMESTER TIGA WANITA TIDAK HAMIL
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 27 Jul 2022 02:15
Last Modified: 27 Jul 2022 02:15
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/8722

Actions (login required)

View Item
View Item