PERBANDINGAN TEKANAN INTRAOKULAR PADA WANITA HAMIL TRIMESTER TIGA DENGAN WANITA HAMIL DI YOGYAKARTA.

ISNA KENCANA (2013) PERBANDINGAN TEKANAN INTRAOKULAR PADA WANITA HAMIL TRIMESTER TIGA DENGAN WANITA HAMIL DI YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (402kB)
[thumbnail of Abstract] Text (Abstract)
Abstract.pdf

Download (241kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (199kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Wanita hamil mengalami sejumlah perubahan besar pada anatomi dan fisiologi sistem tubuh. Sebagian besar perubahan yang terjadi terlihat jelas pada trimester tiga. Hal ini dikarenakan pada trimester tiga aktivitas hormonal pada puncaknya. Perubahan visual pada kehamilan juga umum terjadi, dan banyak yang secara khusus berhubungan dengan pengaruh perubahan hormonal pada kehamilan itu sendiri. Perubahan mata secara fisiologi contohnya penurunan tekanan intraokular. Tekanan intraokular adalah tekanan bola mata yang merupakan hasil dari produksi aqueous humor, aliran aqueous humor, dan pembuangan aqueous humor. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat signifikan perbandingan tekanan intraokular pada wanita hamil trimester tiga dengan wanita tidak hamil. Desain penelitian ini adalah observasional analitik dengan metode cross sectional. Responden terdiri dari 30 wanita hamil trimester tiga dan 30 wanita tidak hamil yang diperiksa tekanan intraokularnya dengan tonometer non kontak. Hasil penelitian menggunakan Mann Whitney menunjukan Sig=0,003 pada mata kanan dan Sig=0,005 pada mata kiri, dimana Sig<0,05 berarti terdapat perbedaan signifikan. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat perbedaan signifikan, berupa penurunan tekanan intraokular yang bermakna pada wanita hamil trimester tiga dibandingkan dengan wanita tidak hamil

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: KEHAMILAN TRIMESTER TIGA TEKANAN INTRAOKULAR
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 23 Jun 2022 04:05
Last Modified: 23 Jun 2022 04:05
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14387

Actions (login required)

View Item
View Item