HUBUNGAN PEMAKAIAN PANTYLINER DENGAN KEJADIAN DERMATITIS KONTAK IRITAN VULVA PADA MAHASISWI PENDIDIKAN DOKTER UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

SETIA WATI (2014) HUBUNGAN PEMAKAIAN PANTYLINER DENGAN KEJADIAN DERMATITIS KONTAK IRITAN VULVA PADA MAHASISWI PENDIDIKAN DOKTER UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (119kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (611kB)

Abstract

Dermatitis kontak iritan (DKI) adalah efek sitotosik lokal langsung dari bahan iritan baik fisika maupun kimia, yang bersifat tidak spesifik, pada sel-sel epidermis dengan respon peradangan pada dermis dalam waktu dan konsentrasi yang cukup. Salah satu penyebab DKI pada kemaluan adalah pemakaian pantyliner, yaitu alas yang bentuknya seperti pembalut tapi ukurannya sangat kecil dan tipis dari pembalut biasa, bahan dasar pembuatan pantyliner yaitu bahan kertas bekas yang di daur ulang, parfum fibers, dioksin (zat pemutih) dan plastik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pemakaian pantyliner terhadap kejadian dermatitis kontak iritan vulva.
Desain penelitian ini menggunakan metode observasi analitik (korelasi) dengan pendekatan cross sectional. Subjek penelitian sebanyak 65 orang yang meliputi 36 orang memakai pantyliner dan 29 orang yang tidak memakai pantyliner. Penggunaan pantyliner penentu DKI diperoleh berdasar kuesioner. Hubungan pemakaian pantyliner dengan kejadian DKI dianalisis menggunakan uji chi square.
Hasil penelitian responden yang memakai pantyliner dan tidak memakai pantyliner dengan uji chi square menunjukan hasil yang bermakna secar statistik (p=0,002).
Kata kunci: Pantyliner, Dermatitis kontak iritan vulva.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PANTYLINER DERMATID KONTAK IRITAN VULVA
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 21 Jun 2022 07:21
Last Modified: 21 Jun 2022 07:21
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14735

Actions (login required)

View Item
View Item