NURUL GALIH PRATIWI (2014) PENGALAMAN PERAWAT DALAM MELAKUKAN STADAR DOKUMENTASI ASUHAN KEPERAWATAN DI BANGSAL AROFAH RS PKU MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Naskah Publikasi.pdf
Download (554kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
*324 Latar Belakang: Dokumentasi asuhan keperawatan sangat penting
dilakukan karena merupakan catatan kondisi pasien dan juga rencana.
Dokumentasi yang dilakukan harus sesuai, tepat, lengkap, dan akurat. Akan
tetapi, kenyataannya dokumentasi yang dilakukan tidak sesuai, tidak lengkap, dan
tidak akurat. Kelengkapan tersebut dipengaruhi oleh beberapa hal. Untuk
mengetahui kelengkapan tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengalaman perawat.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif
dengan case study. Penelitian ini dilakukan di RS PKU Muhammadiyah
Yogyakarta dengan 4 partisipan. Instrumen penelitian menggunakan panduan
wawancara, alat perekam dan buku catatan. Teknik pengambilan sampel
menggunakan purposive sampling. Analisa data dalam penelitian ini
menggunakan analisis Collaizi.
Hasil: Pada penelitian ini didapatkan 5 tema yaitu, proses
dokumentasi asuhan keperawatan, peran kepala ruang, peran PP dan PA, cara
mengatasi masalah dan harapan individu, dan harapan individu.
Kesimpulan: Pengalaman perawat dalam melakukan dokumentasi
dipengaruhi oleh: dokumentasi asuhan keperawatan belum lengkap, dan belum
sesuai, kepala ruang tidak melakukan supervisi, evaluasi dan motivasi, koordinasi
pembagian tugas pada PP dan PA tidak jelas, cara mangatasi masalah
dokumentasi dengan melakukan evaluasi, perawat berharap adanya penambahan
tenaga kerja.
Kata kunci: Dokumentasi, asuhan keperawatan, supervisi, evaluasi, motivasi.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | *324 DOKUMENTASI ASUHAN KEPERAWATAN SUPERVISI EVALUASI MOTIVASI |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Keperawatan S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 21 Jun 2022 07:14 |
Last Modified: | 21 Jun 2022 07:14 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14749 |