EFEKTIVITAS KEGIATAN BERMAIN (PLAY ACTIVITY) TERHADAP SKOR KECEMASAN PADA LANJUT USIA PASKA BENCANA.

ZULVA FUADAH ACHSRIANTI (2013) EFEKTIVITAS KEGIATAN BERMAIN (PLAY ACTIVITY) TERHADAP SKOR KECEMASAN PADA LANJUT USIA PASKA BENCANA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (359kB)

Abstract

Bencana alam, suatu peristiwa yang tidak dapat diprediksi, dapat menimbulkan banyak dampak terhadap manusia baik dari bidang material maupun bidang psikologis, salah satunya adalah kecemasan. Dari sejumlah korban, lansia merupakan salah satu kelompok korban yang sedikit mendapat perhatian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas kegiatan bermain terhadap skor kecemasan lansia paska bencana. Penelitian ini membandingkan 2 dusun di kecamatan cangkringan, Yogyakarta yang merupakan kelompok uji dan kelompok kontrol. Dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, didapatkan 17 lansia untuk kelompok uji dan 20 lansia untuk kelompok kontrol. Pengukuran skor kecemasan pre test dan post test menggunakan instrumen TMAS. Pada kelompok uji, kegiatan bermain dilakukan selama 2 kali 45 menit tiap minggu selama 4 minggu. Jenis permainan yang diaplikasikan adalah permainan otak yang dapat menstimulasi lansia untuk berfikir selama permainan berlangsung. Perbandingan rerata nilai pre dan post test masing masing kelompok uji dan kelompok kontrol dilakukan uji paired T test dilanjutkan uji independent T test untuk membadingkan rerata perbedaan skor antara kelompok uji dan kelompok kontrol. Hasil analisis data menunjukan bahwa terdapat penurunan skor kecemasan pada kelompok uji. Namun hasil uji independent T test menunjukn bahwa tidak ada perubahan yang signifikan pada kelompok uji dibanding kelompok kontrol (p=0,109). Ini membuktikan bahwa secara tidak signifikan, kegiatan bermain berpengaruh terhadap penurunan skor kecemasan

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: KEGIATAN BERMAIN PERMAINAN OTAK KECEMASAN LANSIA PASKA BENCANA
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 23 Jun 2022 02:32
Last Modified: 23 Jun 2022 02:32
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14770

Actions (login required)

View Item
View Item