TANTIYA RANI (2014) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG ELDER ABUSE DI DESA ARGODADI KECAMATAN SEDAYU YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Naskah Publikasi.pdf
Download (315kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
*321 Latar Belakang :
Kasus kekerasan dan perilaku yang salah terhadap lansia lebih disebabkan oleh faktor ketergantungan hidup lansia terhadap kelompok usia produktif sehingga lansia lebih dianggap sebagai beban hidup. Maraknya kasus elder abuse di masyarakat salah satu penyebabnya adalah minimnya pengetahuan masyarakat tentang elder abuse. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan masyarakat tentang tentang elder abuse di Desa Argodadi Kecamatan Sedayu Bantul Yogyakarta
Metode Penelitian :
Penelitian ini adalah study deskriptif. Sampel pada penelitian ini sebanyak 385 orang di Desa Argodadi Kecamatan Sedayu Yogyakarta. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik stratified random sampling. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif.
Hasil Penelitian :
Hasil analisis deskriptif pada sampel penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat di Desa Argodadi Kecamatan Sedayu Yogyakarta memiliki tingakat pengetahuan elder abuse masuk dalam kategori kurang. Deskripsi tingkat pengetahuan tentang indikasi terjadinya elder abuse berdasarkan jenis kelamin, usia, dan paparan informasi yang di dapat di Desa Argodadi Sedayu Yogyakarta masuk dalam kategori kurang.
Kesimpulan :
Sebagian besar masyarakat argodadi sedayu memiliki tingkat pengetahuan kurang berdasarkan usia, jenis kelamin dan paparan informasi yang didapatkan.
KataKunci: elder abuse, lansia
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | *321 ELDER ABUSE - LANSIA |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Keperawatan S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 28 Dec 2021 01:30 |
Last Modified: | 28 Dec 2021 01:30 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14893 |