EFEKTIVITAS SALEP EKSTRAK ETANOL DAUN KAMBOJA (PLUMERIA ACCUMINATA AIT) PADA PENYEMBUHAN LUKA MELALUI PENGAMATAN JUMLAH FIBROBLAS

NINDHY MARCHELIA RAHAYU (2014) EFEKTIVITAS SALEP EKSTRAK ETANOL DAUN KAMBOJA (PLUMERIA ACCUMINATA AIT) PADA PENYEMBUHAN LUKA MELALUI PENGAMATAN JUMLAH FIBROBLAS. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (258kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Luka pada gingiva rongga mulut sering dijumpai dalam praktek
kedokteran gigi. Luka tersebut dapat disebabkan karena trauma, suhu panas atau dingin, sayatan benda tajam, dan paparan zat kimia. Obat-obatan kimia sering digunakan untuk mengatasi hal tersebut. Namun, karena banyaknya efek samping
yang ditimbulkan, maka saat ini banyak tanaman herbal yang digunakan sebagai obat alternatif, salah satunya adalah daun kamboja (P. accuminata Ait). Daun kamboja memiliki senyawa Flavonoid, Saponin, dan minyak atsiri yang berkemampuan sebagai antiinflamasi, antibakteria, dan dapat mempercepat proses penyembuhan luka.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh salep ekstrak etanol daun kamboja (P. accuminata Ait) 10% terhadap penyembuhan luka gingiva tikus Sprague dawley jantan. Penelitian ini menggunakan rancangan eksperimental laboratorium. Subyek penelitian ini adalah tikus jantan dengan berat 200-250 gram sebanyak 36 ekor yang dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu kelompok kontrol positif, kontrol
negatif, dan kelompok perlakuan. Seluruh tikus diadaptasikan selama 7 hari, lalu dibuat perlukaan. Kelompok kontrol negatif diberi aquades, kontrol positif diberi Kenalog, dan kelompok perlakuan diberi salep daun kamboja pada hari ke-1, 3, 5, dan 7, dilanjutkan dengan dekapitasi rahang seluruh tikus pada hari ke-7. Setelah itu, dibuat preparat histologi untuk melihat dan menghitung jumlah fibroblas. Uji statistik yang digunakan adalah Two Way ANOVA. Uji statistik menunjukkan bahwa pemberian salep ekstrak etanol daun kamboja (P. accuminata Ait) 10% berpengaruh terhadap jumlah fibroblas dalam proses penyembuhan luka dengan nilai signifikansi 0,000 (p

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: P. ACCUMINATA AIT - PENYEMBUHAN LUKA - FIBROBLAS
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran Gigi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 21 Jun 2022 04:17
Last Modified: 21 Jun 2022 04:17
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/14924

Actions (login required)

View Item
View Item