PENGUJI TOLERANSI TERHADAP CEKAMAN KEKERINGAN PADA BERBAGAI VARIETAS PADI YANG DIINOKULASI RHIZOBAKTERI INDIGENOUS MERAPI.

MUHAMMAD HABIBI RACHMAN (2014) PENGUJI TOLERANSI TERHADAP CEKAMAN KEKERINGAN PADA BERBAGAI VARIETAS PADI YANG DIINOKULASI RHIZOBAKTERI INDIGENOUS MERAPI. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Abstract] Text (Abstract)
Abstract.pdf

Download (10kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (219kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kondisi kekeringan pada padi menyebabkan penurunan hasil. Salah satu Solusi adalah dengan penggunaan mikrobia tanah yang menguntungkan bagi tanaman. Telah ditemukan isolat Rhizobakteri indegenous Merapi yang mampu bertahan hingga > 2,75 M dan dapat melarutkan P. Isolat Rhizobakteri indegenous Merapi belum diketahui kecocokannya pada varietas padi, pengaruhnya terhadap tanaman padi yang mengalami cekaman kekeringan. Tujuan penelitian untuk mengetahui saling pengaruh varietas padi dengan inokulum, mengetahui ketahanan ketiga varietas terhadap cekaman kekeringan, dan mendapatkan isolat yang cocok sebagai pupuk hayati pada tiga varietas.
Penelitian disusun dalam rancangan acak lengkap,faktor pertama jenis varietas terdiri dari Ciherang, IR-64, Segreng. Faktor kedua jenis inokulum. Rhizobakteri indigenous Merapi yaitu tanpa inokulum, inokulum campuran MB+MD, Inokulum campuran MA+MB+MD sehingga diperoleh 9 kombinasi perlakuan yang diulang 3 kali.
Hasil penelitian ini menunjukan terdapat interaksi antara Segreng dengan inokulum campuran MB+MD pada panjang akar (19 cm) dan hasil padi (1,78 ton/ha). Varietas Segreng cenderung menunjukkan hasil terbaik pada parameter tinggi tanaman dan berat 1.000 biji.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: *18 RICE - VARIETY - INOCULUM - VARITAS PADI CEKAMAN KEKERINGAN
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 22 Jun 2022 06:33
Last Modified: 22 Jun 2022 06:33
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/15003

Actions (login required)

View Item
View Item