EKO BINTI LESTARI (2014) PENGARUH KOMBINASI PUPUK KANDANG SAPI DAN ABU SABUT KELAPA SEBAGAI PUPUK UTAMA BIDIDAYATANAMAN BROKOLI (BRASSICA ALERACIA L.). S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Abstract.pdf
Download (83kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (979kB)
Abstract
Petani dataran vulkanik dusun Selongisor mengaplikasikan 50 ton per hektar pupuk kandang sapi pada budidaya organik brokoli. Untuk mengetahui peluang pemanfaatan pupuk kandang sapid an abu sabut kelapa, sebuah penelitian berjudul “Pengaruh Kombinasi Pupuk Kandang Sapi dan Abu Sabut Kelapa sebagai Pupuk Utama Budidaya Brokoli (Brassica oleracia, L)” dilaksanakan mulai bulan April sampai dengan Juni 2014. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimen, diatur dalam rancangan acak kelompok lengkap dengan 9 perlakuan. Perlakuan tersebut adalah: PA1 = 0,75 kg/tanaman pupuk kandang sapi 0,75 kg dan 24,3 gram/tanaman abu sabut kelapa, PA2 = 0,75 kg/tanaman pupuk kandang sapi dan 12,15 gram/tanaman abu sabut kelapa, PA3 = 0,75 kg/tanaman pupuk kandang sapi, PA4 = 1 kg/tanaman Pupuk kandang sapi dan 24,3 gram/tanaman abu sabut kelapa, PA5 = 1 kg/tanaman pupuk kandang sapi dan 12,15 gram/tanaman abu sabut kelapa, PA6 = 1 kg/tanaman pupuk kandang sapi, PA7 = 1,25 kg/tanaman pupuk kandang sapi dan 24,3 gram/tanaman abu sabut kelapa, PA8 = 1,25 kg pupuk kandang sapi + 12,15 gram/tanaman abu sabut kelapa per tanaman, PA9 = 1,25 kg pupuk kandang sapi. Setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukan bahwa seluruh perlakuan memberikan pengaruh yang tidak berbeda nyata kepada seluruh parameter yang diamati. Aplikasi 0,75 kg pupuk kandang sapi per tanaman (30 ton per hektar) dan 24,3 gram abu sabut kelapa per tanaman (972 kg per hektar) secara ekonomi dapat menggantikan dosis pemakaian 50 ton per hektar.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | *20 BROKOLI - PUPUK KANADAND SAPI - ABU SABUT KELAPA |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 22 Jun 2022 06:36 |
Last Modified: | 22 Jun 2022 06:36 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/15005 |