UJANG FAHMI (2014) PELUANAG DAN TANTANGAN EKONOMI POLITIK INDONESIA - AUSTRALIA COMPREHENSIVE ECONOMIC PARTNERSHIP AGREEMENT (IA - CEPA) BAGI INDONESIA. S2 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA) merupakan salah satu kerja sama perdagangan bebas yang hendak dilaksanakan oleh Indonesia. IA-CEPA merupakan tindak lanjut dari adanya perjanjian kerja sama perdagangan antara ASEAN, Australia dan Selandia Baru yang terangkum dalam ASEAN, Australia, New Zealand Free Trade Area (AANZ-FTA). Seperti perjanjian-perjanjian kerja sama perdagangan bebas sebelumnya, IA-CEPA juga menghadirkan peluang dan tantangan yang harus dihadapi Indonesia untuk mencapai tujuan dari kerja sama itu sendiri, yaitu meningkatkan kesejahteraan rakyat. Oleh karena itu, penelitian ini hendak membahas peluang dan tantangan ekonomi politik yang ditimbulkan oleh adanya perjanjian kerja sama IA-CEPA bagi Indonesia.
Pembahasan dalam penelitian dapat dirumuskan pada sebuah pertanyaan: Bagaimana peluang dan tantangan ekonomi politik IA-CEPA bagi Indonesia? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peluang dan tantangan ekonomi politik IA-CEPA bagi Indonesia.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka (library research), yaitu dengan memanfaatkan bahan pustaka atau dokumen tentang negosiasi dan pelaksanaan IA-CEPA yang sudah ada. Data yang didapat selanjutnya dianalisis menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu menelaah data dari berbagai sumber dan menginterpretasikannya sesuai dengan teori yang digunakan dalam penelitian.
Selanjutnya, dari pembahasan yang dilakukan disimpulkan bahwa peluang bagi Indonesia sebagai dampak adanya IA-CEPA meliputi: (1) Kerja sama yang lebih berimbang; (2) Peluang untuk peningkatan kesehatan dan kualitas hidup; (3) Peluang berbagi teknologi dan pembangunan; (4) Peluang untuk membangun integrated value chains (mata rantai nilai terpadu); (5) Peluang untuk mengamankan penyediaan pangan dalam negeri dan partisipasi dalam pasokan pangan dunia; dan (6) Peluang untuk pendidikan lanjutan dan pengembangan sumber daya manusia. Adapun tantangannya meliputi: (1) Menyediakan infrastruktur dan logistik yang memadai; (2) Efisiensi peraturan dan lembaga birokratis; (3) Peningkatan jaringan pemasaran; (4) Peningkatan efisiensi, efektivitas, dan kualitas produksi; (5) Penciptaan iklim usaha yang kondusif; (6) Peningkatan kemampuan dalam penguasaan teknologi informasi dan komunikasi; (7) Antisipasi dampak investasi asing; (8) Memanfaatkan pasar tenaga kerja.
Kata kunci: IA-CEPA, Indonesia, Australia, Kerja sama Perdagangan
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | IA - CEPA - INDONESIA - AUSTRALIA - KERJA SAMA PERDAGANGAN |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Hubungan Internasional S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 28 Dec 2021 06:57 |
Last Modified: | 28 Dec 2021 06:57 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/15294 |