REPRESENTASI BUDAYA PANTUN BETAWI DALAM TAYANGAN PESBUKERS DI ANTV TAHUN 2013

ROSTINA SARI (2014) REPRESENTASI BUDAYA PANTUN BETAWI DALAM TAYANGAN PESBUKERS DI ANTV TAHUN 2013. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.docx

Download (109kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.docx
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Studi ini meneliti representasi budaya Betawi dalam pantun "Tayangan Pesbukers". Acara komedi ini sangat menarik dan disukai oleh semua orang karena menggunakan tema pantun dan pantun Betawi ini digunakan untuk menghibur penonton. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pada representasi budaya pantun Betawi yang diwakili oleh media dalam tayangan Pesbukers. Metode yang digunakan adalah analisis semiotika dimiliki oleh Charles Sanders Peirce. Metode ini memiliki konsep bahwa suatu tanda berkaitan dengan objek-objek yang menyerupainya. Keberadaannya memiliki hubungan sebab akibat dengan tanda-tanda atau karna ikatan konvesional dengan tanda-tanda tersebut. Ia menggunakan istilah ikon untuk kesamaannya, indeks untuk hubungan sebab akibat dan simbol untuk asosiasi konvesional. Studi ini menjelaskan bahwa pantun yang terdapat dalam tayangan pesbukers mengangkat budaya Betawi yang sering dilontarkan oleh Sapri dan Opie Kumis yaitu pemain dari Pesbukers yang mana mereka berdua merupakan orang yang berasal dari Betawi. Adapun tanda yang menunjukkan tayangan komedi Pesbukes menggunakan pantun Betawi dalam episode "Pemadam Api Asmaraku 10 Juli 2013 dan Super Hero Mencari Gawean 10 Oktober 2013" yaitu dalam tayangan Pesbukers mengangkat budaya Betawi. Sebagai contoh dapat dilihat dari kalimat pembuka sebelum melontarkan pantun yaitu "Masak Aer Biar Mateng" yang menjadi identitas Pesbukers yang mana kalimat ini berasal dari budaya Betawi. Pantun-pantunnya mengandung istilah atau bahasa Betawi bahkan logat dari Betawi, sebagai contoh kata empang, loe, tampang dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 14 Jun 2022 06:48
Last Modified: 14 Jun 2022 06:48
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/15618

Actions (login required)

View Item
View Item