PENGARUH PENAMBAHAN ABU BATU (1PC : 12PAB) DAN AGREGAT KASAR A (LOLOS SARINGAN 1/4) 15%, AGREGAT KASAR B (LOLOS SARINGAN 1/2) 20% TERHADAP KUAT TEKAN PAVING BLOCK DENGAN VARIASI FLY ASH 0%, 5%, 10%,

GURUH PRAHARA WICAKSANA (2015) PENGARUH PENAMBAHAN ABU BATU (1PC : 12PAB) DAN AGREGAT KASAR A (LOLOS SARINGAN 1/4) 15%, AGREGAT KASAR B (LOLOS SARINGAN 1/2) 20% TERHADAP KUAT TEKAN PAVING BLOCK DENGAN VARIASI FLY ASH 0%, 5%, 10%,. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (18kB)
[thumbnail of Abstract] Text (Abstract)
Abstract.pdf

Download (12kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (144kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (837kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (126kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (318kB)
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (91kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11kB)

Abstract

Fly ash batu bara merupakan limbah hasil pembakaran batu bara pada tungku pembangkit listrik tenaga uap, yang berbentuk halus, bundar, serta bersifat pozolanik. (Fathoni, 2013). Sedangkan pozzolan adalah suatu bahan alam atau buatan yang sebagian besar terdiri dari unsur-unsur silika dan atau aluminat yang reaktif (SNI 03-6863-2002). Sifat pozolanik(sifat seperti semen) yang terdapat pada fly ash inilah yang menjadi dasar digunakannya fly ash sebagai bahan tambah pada semen. Abu batu merupakan hasil lain yang didapat dalam industri pemecah batu. Salah satu materi pembentuk abu batu adalah silikon dioksida. Abu batu tersebut nantinya akan digunakan sebagai agregat halus karena ukuran butir abu batu masih sesuai dengan devinisi agregat halus yaitu lolos saringan dengan diameter 4,75 mm, sehingga dalam pembuatan paving block nantinya tidak menggunakan pasir. Agregat kasar merupakan hasil dari desintergrasi alami dari bantuan atau berupa batu pecah yang diperoleh dari industri pemecah batu dengan ukuran butiran-butiran lebih besar dari saringan 4,75 mm. Pada paving block kali ini digunakan agregat kasar lolos saringan 1/4 dan agregat kasar lolos saringan 1/2.. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kuat tekan rata, pengaruh fly ash, dan harga paving block dengan tambahan abu batu dan agregat kasar dengan variasi fly ash 0%, 5%, 10%, 15% dan 20%
Pada peneitian ini, agregat kasar lolos saringan 1/4 tertahan no. 4 (A) 15% dan agregat kasar lolos saringan 1/2 tertahan 3/8 (B) 20% berfungsi sebagai bahan tambah pengganti abu batu (1Pc:12Pab) dengan variasi 0%, 5%, 10%, 15% dan 20% fly ash. Benda uji yang digunakan adalah berbentuk balok dengan ukuran panjang 20 cm, lebar 10 cm, dan tinggi 6 cm sebanyak 30 sampel. Penggunaan variasi ini bertujuan untuk mencari hasil optimum pada penelitian ini.
Hasi penelitian menunjukkan bahwa nilai kuat tekan paving block 1Pc:12Pab dengan tambahan agregat kasar A 15% tanpa fly ash yaitu sebesar 37,314 MPa dengan persamaan y = 0.0843x2 - 2.7615x+37.314R² = 0.9424. Sedangkan untuk tambahan agregat kasar B 20% tanpa fly ash yaitu sebesar 27,064 MPa dengan persamaan y = 0.0253x2 - 1.3132x+27.064R² = 0.9245. Dengan demikian, kuat tekan paving block pada perbandingan 1Pc:12Pab dengan tambahan agregat kasar A 15% tanpa fly ash memiliki kuat tekan lebih besar dibandingkan paving block 1Pc:12Pab dengan tambahan agregat kasar B 20% tanpa fly ash.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PAVING BLOCK, ABU BATU, AGREGAT KASAR, FLY ASH, KUAT TEKAN
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 28 May 2022 02:03
Last Modified: 28 May 2022 02:03
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/18944

Actions (login required)

View Item
View Item