FEBRIANA DIAH IRMAWATI (2015) PENGARUH KINERJA KEUANGAN, POLITIK DINASTI, DAN KINERJA PEMERINTAH DAERAH TERHADAP AKUNTABILITAS PELAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH DI INDONESIA TAHUN 2012 – 2013. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (764kB)
Bab I.pdf
Download (169kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (199kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (352kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (304kB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (178kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Kinerja Keuangan, Politik Dinasti, dan Kinerja pemerintah Daerah Terhadap Akuntabilitas Pelaporan Keuangan Pemerintah Daerah di Indonesia. Kinerja Keuangan dinyatakan dalam rasio desentralisasi fiskal dan rasio ketergantungan pada pemerintah pusat. Objek penelitian ini adalah seluruh kabupaten/kota di Indonesia.
Penelitian ini dilakukan dengan metode dokumentasi. Data yang digunakan adalah data sekunder, yang bersumber dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia dan Kementerian Dalam Negeri. Penelitian ini menggunakan analisis data regresi berganda dengan bantuan software komputer untuk statistika SPSS versi 16.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Kinerja Keuangan yang dinyatakan dalam rasio desentalisasi fiskal tidak berpengaruh signifikan terhadap akuntabilitas pelaporan keuangan daerah dan rasio ketergantungan pada pemerintah pusat berpengaruh negatif signifikan terhadap akuntabilitas pelaporan keuangan pemerintah daerah. Politik dinasti tidak berpengaruh signifikan terhadap akuntabilitas pelaporan keuangan pemerintah daerah sedangkan kinerja pemerintah daerah berpengaruh positif signifikan terhadap akuntabilitas pelaporan keuangan pemerintah daerah.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | RASIO DESENTALISASI FISKAL, RASIO KETERGANTUNGAN PADA PEMERINTAH PUSAT, POLITIK DINASTI, KINERJA PEMERINTAH DAERAH, AKUNTABILITAS PELAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 16 Feb 2022 03:53 |
Last Modified: | 16 Feb 2022 03:53 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/20663 |