INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PELAYANAN SIM D DI POLRESTA YOGYAKARTA TAHUN 2021 (STUDI KASUS PEMBUATAN SIM D BAGI DISABILITAS)

YOLANDA NUR UTARI (2022) INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PELAYANAN SIM D DI POLRESTA YOGYAKARTA TAHUN 2021 (STUDI KASUS PEMBUATAN SIM D BAGI DISABILITAS). S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (792kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (116kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (49kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (130kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (35kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (55kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (155kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Dengan melihat KEMENPAN Nomor 14 tahun 2017 tentang pedoman penyusunan survei kepuasan unit penyelenggara pelayanan publik, yang harus mampu meningkatkan suatu pelayanan yang nantinya menjadi produk andalan dan mendapatkan kepuasan masyarakat, penelitian ini di lakukan setelah muncul permasalahan seperti kurang maksimalnya pelayanan terhadap masyarakat disabilitas dan maraknya praktek percaloan yang terjadi. Berdasarkan data Ombudsman RI terdapat pelanggaran dalam proses pembuatan SIM oleh karkolantas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Indeks Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan SIM D di Polresta Yogyakarta tahun 2021 (studi kasus pembuatan SIM D bagi disabilitas). Menggunakan Metode Mix Method yang menggabungkan kualitatif deskriptif dengan kuantitatif.Teknik pengumpulan data yang di gunakan adalah hasil wawancara,observasi dan kusioner. Dari Populasi Disabilitas yang menerima pelayanan SIM D di polresta Yogyakarta pada tahun 2020-2021 yang berjumlah 130 orang, untuk menentukan Sampel peneliti menggunakan rumus Slovin dan Untuk menghitung hasil kusioner menentukan Nilai IKM peneliti menggunakan Rumus IKM. Hasil dari penelitian ini Menunjukan bahwa nilai indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) untuk pelayanan Pembuatan SIM D di Polresta Yogyakarta Tahun 2021 bagi disabilitas adalah 32,93 dengan angka konversi sebesar 91,81 Maka kinerja mutu pelayanan berada dalam kategori mutu pelayanan sangat memuaskan. Hasil dari 9 indikator Indeks Kepuasan Masyarakat dengan rage nilai (sangat memuaskan 88,31-100,00) (memuaskan 76,61-88,30) (cukup memuaskan 65,00-76,60) (tidak memuaskan 25,00-64,99) adalah sebagai berikut: di mulai dari (1) Indikator Persyaratan memiliki nilai rata-rata 3,40 dan IKM pada indikator ini sebesar 85,00 dengan kategori mutu pelayanan pada indikator ini sangat memuaskan: (2) Sistem Mekanisme dan Prosedur pelayanan memiliki nilai rata-rata pada indikator ini 3,00 dengan nilai IKM pada indikator ini 75,00 masuk pada kategori penilaian mutu pelayanan Cukup Memuaskan. : (3) Waktu penyelesaian memiliki nilai rata rata pada indikator ini 3,70 dengan nilai IKM pada indikator ini 92,50 dengan kategori mutu pelayanan sangat memuaskan: (4) Biaya/Tarif memiliki nilai rata-rata pada indikator biaya/tarif 3,87 dengan nilai IKM pada indikator ini 96,67 mutu pelayanan dalam kategori sangat memuaskan: (5) Produk Spesifikasi Jenis Pelayanan memiliki rata-rata 3,93 dengan IKM pada indikator ini 9833 dengan mutu pelayanan berada pada kategori penilaian sangat memuaskan: (6) Kompetensi Pelaksana memiliki nilai rata- rata 4,00 angka konversi IKM pada indikator ini 100,00 berada pada kategori penilaian mutu pelayanan sangat memuaskan: (7) Prilaku Pelaksana memiliki nilai rata-rata pada indikator ini 3,63 dengan nilai IKM dengan angka konversi 90,83 indikator ini berada pada mutu pelayanan sangat memuaskan.: (8) Penanganan Pengaduan Saran dan Masukan memiliki nilai rata-rata 3,73 dengan nilai IKM dengan angka konversi 93,33 indikator ini berada pada mutu pelayanan sangat memuaskan.: (9) Sarana dan Prasarana memiliki nilai rata-rata 3,67 dengan nilai IKM dengan angka konversi 91,67 indikator ini berada pada mutu pelayanan sangat memuaskan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan adanya unit pelayanan yang memenuhi kebutuhan masyarakat terutama masyarakat disabilitas dalam hal ini Pelayanan Pembuatan SIM D di Polresta Yogyakarta Sangat Memuaskan. Adapun Saran berupa keluhan dari masyarakat disabilitas dalam hal pembuatan SIM D dalam tes online yang paling utama adalah memberikan sosialisasi terutama terhadap tes online yang di berikan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT, DISABILITAS, PELAYANAN SIM D
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Pemerintahan S1
Depositing User: Eko Kurnawan
Date Deposited: 19 May 2022 07:26
Last Modified: 19 May 2022 07:26
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/29874

Actions (login required)

View Item
View Item