WARPIN (2007) HUBUNGAN ANTARA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN IKLIM SEKOLAH DENGAN KEPUASAN KERJA GURU DI SMP NEGERI 1 DEPOK KABUPATEN CIREBON. S2 thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA.
HALAMAN PENGESAHAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (200kB)
HALAMAN JUDUL.pdf
Download (1MB)
ABSTRAK.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (711kB)
BAB I.pdf
Download (3MB)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (6MB)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (8MB)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (384kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (528kB)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Kepala sekolah adalah administrator, supervisor sekaligus motivator dalam
penyelenggaraan pendidikan di sekolah. Untuk itu kepemimpinan kepala sekolah menjadi
urgen dalam mendorong kemampuan guru dalam proses pembelajaran sekaligus menjadi
penentu tumbuhnya kinerja guru sebagai unjuk aktivitas guru dalam melaksanakan tugas
mendidik, mengajar dan melatih. Kepala sekolah yang memiliki kemampuan dan
mengendalikan SDM guru tercermin dari usaha-usahanya untuk mewujudkan iklim
sekolah yang kondusif dan terciptanya suasana yang dapat memberikan kepuasan
terhadap guru. Adapun yang menjadi masalah dalam penelitian ini adalah “apakah
terdapat korelasi antara kepemimpinan kepala sekolah dan iklim sekolah dengan
kepuasan kerja guru di SMP Negeri 1 Depok Kabupaten Cirebon?”.
Penelitian ini pertama-tama bertujuan untuk mengetahui hubungan antara
kepemimpinan kepala sekolah dan iklim sekolah dengan kepuasan kerja guru di SMP
Neger: I Depok Kabupaten Cirebon.
Hipotesis yang akan diuji adalah: (1) apakah terdapat hubungan antara
kepemimpinan kepala sekolah dengan kepuasan kerja guru, (2) apakah terdapat
hubungan antara iklim sekolah dengan kepuasan kerja guru, (3) apakah terdapat
hubungan antara kepemimpinan kepala sekolah dan iklim sekolah bersama-sama dengan
kepuasan kerja guru.
Penelitian ini dilakukan dengan metode survey. Populasi target adalah seluruh
guru SMP Negeri ! Depok Kabupaten Cirebon. Sampel diambil dengan teknik sampel
total atau sensus yang meliputi 40 guru. Instrumen penelitian kepemimpinan kepala
sekolah, iklim sekolah dan kepuasan kerja guru didasarkan validitas isi.
Hasil penelitian menyimpulkan hal-hal sebagai berikut: pertama, terdapat
hubungan positif antara kepemimpinan kepala sekolah (X1) dengan kepuasan kerja guru
(Y) mencapai angka 0,364 artinya menunjukkan adanya hubungan signifikan antara X,
dan Y mencapai derajat 5Y6. Kedua, terdapat hubungan positif antara iklim sekolah (X2)
dengan kepuasan kerja guru (Y) mencapai angka 0,588 artinya menunjukkan adanya
hubungan signifikan antara X» dengan Y mencapai derajat 5Y9. Ketiga, terdapat
hubungan positif antara kepemimpinan kepala sekolah (X1) dan iklim sekolah (X2)
bersama-sama dengan kepuasan kerja guru (Y) mencapai angka 0,470 artinya
menunjukkan adanya hubungan signifikan antara X, dan X» bersama-sama dengan Y
mencapai derajat 5Y4.
Hasil penelitian ini diharapkan berguna untuk meningkatkan kepuasan kerja guru
dengan cara meningkatkan kepemimpinan kepala sekolah dan meningkatkan iklim
sekolah, sehingga akan tercapai tujuan pendidikan serta dapat meningkatkan mutu
pendidikan khususnya di SMP Negeri | Depok Kabupaten Cirebon.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Pasca Sarjana > Ilmu Agama Islam S2 |
Depositing User: | Editor Perpus |
Date Deposited: | 21 Jul 2022 04:21 |
Last Modified: | 21 Jul 2022 04:21 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/33181 |