ADAM NOOR FADHILLAH (2022) PROBLEMATIKA PENERJEMAHAN TEKS ARAB KEDALAM BAHASA INDONESA BERBASIS APLIKASI DIGITAL BAGI MAHASISWA PBA UMY. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (1MB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (130kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (466kB)
Bab I.pdf
Download (471kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (585kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (843kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (396kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (350kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only
Download (634kB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini berangkat dari permasalahan yang ditemukan oleh peneliti bahwasannya dalam pembelajaran terjemah khususnya dan bukan hanya pembelajaran terjemah saja melainkan pembelajaran mata kuliah bahasa arab masih banyak mahasiswa yang rendah kesadarannya akan membawa kamus Bahasa arab, pada dasarnya kamus ini sangat membantu dalam menerjemahkan bahasa arab terlebih lagi untuk mereka yang mempunyai latar belakang pendidikannya bukan pesantren dan sebaliknya yang dari pesantren pun tidak menjamin bisa membantu mereka walaupun ada kamus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja problematika yang dialami oleh mahasiswa PBA UMY Angkatan 2020 kelas a dalam menerjemahkan teks arab kedalam Bahasa Indonesia berbasis digital dan apakah kamus berbasis aplikasi digital dapat membantu para mahasiswa PBA UMY Angkatan 2020 kelas a dalam permasalahan penerjemahan teks arab kedalam Bahasa Indonesia serta seberapa besar pengaruhnya dan apa saja kelebihan dan kekurangan aplikasi kamus berbasis digital tersebut. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan menggunakan metode analisis deskriptif untuk metode pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu seperti observasi, wawancara, test, dokumentasi, dan kuisioner. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik analisis data dengan mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa problematika penerjemahan mengunakan media digital dalam menerjemahkan teks Arab ke dalam Bahasa Indonesia yaitu, mahasiswa yang belum paham konsep penerjemahan sesuai kalimat yang dimaksud teks bahasa Arabnya, mahasiswa cenderung menerjemakan kalimat bahasa Arab sesuai konteks makna kosa kata yang diterjemahkan, meskipun telah mengunakan media digital. Kurangnya kepahaman mahasiswa terhadap kaedah-kaedah bahasa Arab mengakibatkan penerjemahan teks Bahasa Arab ke dalam Bahasa Indonesia menjadi tidak objektif pada makna yang diharapkan, meskipun telah mengunakan media digital dalam menerjemahkannya. Berdasarkan nilai rata-rata TCR didapakan hasil nilai rata-rata yaitu 77%, nilai persentasi tersebut menunjukan bahwa kamus digital dapat membantu permasalahan penerjemahan bahasa Arab ke dalam bahasa Indonesia mahasiswa pendidikan Bahasa Arab Universitas Muhammadiyah Yogyakarta angkatan 2020, dengan ketegori penilaian Baik dan berdasarkan penilaian test menerjemahkan teks bahasa Arab ke dalam bahasa Indonesia yang dilakukan mahasiswa pendidikan bahasa Arab Universitas Muhammadiyah Yogyakata kelas A angkatan 2020 di atas, didapatkan hasil dari 18 mahasiswa yang mengikuti test, 17 mahasiswa medapatkan predikat A (Sangat Baik) dan 1 mahasiswa mendapatkan predikat D (Kurang), berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa hampir keseluruhan mahasiswa terbantu dalam permasalahan penerjemahan teks Arab ke dalam bahasa Indonesia dengan mengunakan media digital (Google Traslate dan Kamus Al-ma’ani).
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PROBLEMATIKA, PENERJEMAHAN, APLIKASI DIGITAL |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa > Pendidikan Bahasa Arab S1 |
Depositing User: | M. Erdiansyah |
Date Deposited: | 10 Sep 2022 07:44 |
Last Modified: | 10 Sep 2022 07:44 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/33761 |