EFEKTIVITAS TIM KOORDINASI PENANGGULANGAN KEMISKINAN DAERAH (TKPKD) DALAM MENGURANGI KEMISKINAN UNTUK MEWUJUDKAN SDGS DI KABUPATEN TANA TIDUNG PROVINSI KALIMANTAN UTARA TAHUN 2019-2021

NUR AFIFAH RAMADHANI (2023) EFEKTIVITAS TIM KOORDINASI PENANGGULANGAN KEMISKINAN DAERAH (TKPKD) DALAM MENGURANGI KEMISKINAN UNTUK MEWUJUDKAN SDGS DI KABUPATEN TANA TIDUNG PROVINSI KALIMANTAN UTARA TAHUN 2019-2021. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (756kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (441kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (61kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (443kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (245kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (600kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (66kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (187kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (401kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kemiskinan di Kabupaten Tana Tidung mengalami tren yang cenderung meningkat setiap tahunnya. Dengan dibentuknya Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kabupaten Tana Tidung diharapkan mampu mengentaskan kemiskinan dan ditinjau dari tujuan yang diharapkan dengan adanya SDGs mampu memprioritaskan isu-isu seperti kemiskinan. Karena itu dibentuknya Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) sebagai wadah koordinasi lintas sektor dan lintas pemangku kepentingan untuk penanggulangan kemiskinan di Kabupaten/Kota. Lintas sektor yang dilibatkan pada program prioritas TKPD dalam penanggulangan kemiskinan terdiri dari dinas pendidikan, dinas sosial, dinas kesehatan, dinas PUPRPKP, dinas pertanian, pangan dan perikanan, dinas perindustrian, perdagangan koperasi dan UKM dan dinas tenaga kerja dan transmigrasi. Oleh karena itu peneliti ingin mengetahui bagaimana efektivitas TKPKD Kabupaten Tana Tidung dalam mengurangi kemiskinan untuk mewujudkan SDGs. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara dan dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas TKPKD Kabupaten Tana Tidung dalam mengurangi kemiskinan untuk mewujudkan SDGs antara lain: (1). Pencapaian Tujuan dengan indikator dasar hukum terbentuknya TKPKD berdasar pada Perpres Nomor 96 Tahun 2015 dan Permendagri Nomor 42 Tahun 2010, indikator target yang sudah sesuai dan diukur berdasarkan kondisi dan kasus di tahun sebelumnya dan indikator ketepatan waktu terdapat beberapa program dalam presentase pelaksanaannya masih kurang terlaksana dengan baik. (2). Integrasi dengan indikator keterlibatan dalam peran dunia usaha belum maksimal dan indikator prosedur masih ada hambatan dalam pelaksanaan sehingga masih belum efektif. (3). Adaptasi dengan indikator perubahan hasil outcome yang diukur berdasarkan indikator daerah mendapat hasil yang maksimal dan berkemajuan di tiap-tiap program dan indikator sarana prasarana belum efektif operasionalnya.Berdasarkan hasil analisis penelitian maka dapat disimpulkan bahwa efektivitas TKPKD Kabupaten Tana Tidung dalam mengurangi kemiskinan untuk mewujudkan SDGs masih belum efektif dikarenakan adanya faktor hambatan- hambatan yang menunjukkan masih meningkatnya tingkat kemiskinan di Kabupaten Tana Tidung. Maka dari itu, diharapkan pengoptimalan kinerja pada TKPKD dan dari segi akses dan transportasi melihat kondisi geografis di Tana Tidung.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kemiskinan, TKPKD, SDGs, Kabupaten Tana Tidung
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Pemerintahan S1
Depositing User: Aidilla Qurotianti
Date Deposited: 04 Sep 2023 07:23
Last Modified: 04 Sep 2023 07:23
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/39512

Actions (login required)

View Item
View Item