IMPLEMENTASI KONTROL INFEKSI PADA PROSEDUR PRAKTIK PERAWATAN GIGI DI MASA PANDEMI COVID-19

Maulana Fahmi Satrio Utomo (2021) IMPLEMENTASI KONTROL INFEKSI PADA PROSEDUR PRAKTIK PERAWATAN GIGI DI MASA PANDEMI COVID-19. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (317kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (84kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (32kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (120kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (210kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (116kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (567kB)

Abstract

<p>COVID-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi SARS-CoV-2. Virus ini pertama kali diidentifikasi pada tahun 2019 di Wuhan, Cina, kemudian menyebar secara global dan mengakibatkan pandemi di tahun 2020. Penularan dari manusia ke manusia terjadi terutama melalui droplet pernapasan, misalnya saat pasien berbicara, bersin atau batuk. Kemampuan virus untuk bertahan hidup di luar organisme hidup khususnya aerosol juga telah diakui. Praktisi kesehatan gigi dan mulut memiliki risiko terpapar yang tinggi dikarenakan selama prosedur perawatan berlangsung mereka tidak selalu dapat menjaga jarak lebih dari satu meter dan akan sering terpapar saliva, darah, dan cairan tubuh lainnya. Selain itu, banyak prosedur perawatan gigi yang dapat menghasilkan aerosol, dan risiko infeksi yang ditularkan melalui udara dianggap lebih tinggi. Studi literatur ini bertujuan untuk memberikan gambaran implementasi terhadap kontrol infeksi pada prosedur praktik perawatan gigi di masa pandemi COVID-19 berdasarkan literatur terkini, yang diharapkan dapat berguna dalam mengurangi risiko penyebaran COVID-19. Praktisi kesehatan gigi dan mulut harus menyesuaikan beberapa tindakan pencegahan untuk menghindari infeksi COVID-19. Berbagai cara yang direkomendasi untuk melindungi staf dan pasien antara lain, triase pasien melalui sistem telepon atau video, mengatur kedatangan pasien dan manajemen ruang tunggu, penggunaan APD yang sesuai, prosedur klinis yang tepat, sterilisasi instrumen, desinfeksi ruang praktik yang adekuat, serta manajemen limbah secara khusus.</p>

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran Gigi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 16 Dec 2021 03:42
Last Modified: 16 Dec 2021 03:42
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/4192

Actions (login required)

View Item
View Item