ZIDNI ILMAN NAFIA (2023) KAJIAN EXPERIMENTAL GRADIEN TEKANAN ALIRAN DUA-FASE MULTI KOMPONEN (UDARA-CAMPURAN AQUADES 47%, GLISERIN 50%, BUTANOL 3%) PADA PIPA KAPILER. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (735kB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (536kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (173kB)
Bab I.pdf
Download (120kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (179kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (939kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (321kB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (109kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (111kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (803kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Aliran dua fase gas-cair banyak ditemukan pada sistem pendingin mikroelektronik, alat penukar kalor, sistem refrigerasi berukuran kecil, industri minyak dan lain-lain. Fluida cair yang mengalir mengalami pressure drop, dapat dipengaruhi oleh jenis fluida, sudut pipa, diameter pipa, gravitasi, kecepatan superfisial cair dan gas di dalam pipa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecepatan superfisial gas dan liquid serta mengetahui pengaruh sudut kemiringan pipa 0o, 20o, 40o, dan 60o terhadap gradien tekanan pada aliran dua fase.Penelitian menggunakan seksi uji berupa pipa kaca dengan panjang 130 mm, diameter 1,6 mm pada posisi 0o, 20o, 40o, dan 60o terhadap horisontal. Fluida kerja yang digunakan yaitu fluida gas berupa udara kering dan fluida cair berupa campuran akuades 47persen, gliserin 50persen, dan butanol 3persen. Kecepatan superfisial cairan (JL) yaitu 0,539 m/s - 4,935 m/s dan kecepatan superfisial gas (JG) yaitu 0 m/s - 66,6 m/s, dengan kondisi penelitian dianggap adiabatik. Data gradien tekanan didapatkan dari data penurunan tekanan (pressure drop) yang terdapat pada pressure transducer tipe MPX 5500DP.Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kecepatan superfisial gas (JG) dan kecepatan superfisial liquid (JL) berpengaruh terhadap nilai gradien tekanan. Semakin tinggi nilai JG maupun JL, maka gradien tekanan menunjukkan nilai lebih besar. Orientasi berpengaruh terhadap gradien tekanan. Semakin tinggi sudut kemiringannya dengan nilai JG dan JL yang sama, gradien tekanan semakin besar.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | liquid fluid, gas fluid, pressure gradient, superficial velocity, angle |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin S1 |
Depositing User: | M. Erdiansyah |
Date Deposited: | 10 Nov 2023 01:54 |
Last Modified: | 10 Nov 2023 01:55 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/42626 |