BELLA AMANDA YESIPHA (2024) IMPLIKASI PERAN AFRICAN DEVELOPMENT BANK DALAM MEMPERKUAT PERTUMBUHAN EKONOMI AFRIKA SELATAN PADA TAHUN 2015 - 2020. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (626kB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (199kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (272kB)
Bab I.pdf
Download (132kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (427kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (387kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (19kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (159kB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (739kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini membahas upaya memperkuat pertumbuhan ekonomi Afrika Selatan, yang mengalami perubahan ekonomi signifikan. Pada masa apartheid, ekonomi tidak segera pulih karena investor menunggu stabilitas politik. Setelah menghadapi tantangan ekonomi akibat kebijakan apartheid dan sanksi dagang, Afrika Selatan mencapai stabilitas demokrasi dan kebebasan. Afrika Selatan memiliki potensi besar dalam energi terbarukan dan beragam sumber daya mineral seperti emas, berlian, serta energi alamiah seperti matahari, angin, dan lahan subur.Afrika Selatan harus mengambil tindakan untuk meningkatkan perekonomiannya menghadapi berbagai tantangan. Peran African Development Bank (AfDB) sangat penting dalam memperkuat ekonomi negara ini. AfDB berdedikasi mengurangi kemiskinan, meningkatkan kualitas hidup, dan memobilisasi sumber daya untuk pertumbuhan ekonomi dan sosial di Afrika Selatan. Demokratisasi, digitalisasi, dan perubahan demografi menciptakan peluang bagi sektor swasta. AfDB berfokus pada memenuhi kebutuhan dasar dan pertumbuhan berkelanjutan dengan dua tujuan utama: pertumbuhan inklusif dan berkelanjutan. Lima prioritas operasional AfDB meliputi pembangunan infrastruktur, integras ekonomi regional, pengembangan sektor swasta, tata kelola yang baik, serta peningkatan teknologi dan keterampilan. AfDB juga berusaha meningkatkan sumber daya operasionalnya dengan memanfaatkan sumber daya lokal untuk mencapai tujuannya.Adapun peran African Development Bank (AFDB) dalam memperkuat perekonomian Afrika Selatan yaitu dengan African Development Bank (AFDB) memberikan modal dana dalam Pembangunan infrastruktur, Kesehatan, dan juga dalam bidang pertanian dan African Development Bank (AFDB) mengelola perkembangan integrasi ekonomi regional dan meningkatkan digitalisasi teknologi.Teknik pengumpulan data yang digunakan penulis yaitu dengan Studi kepustakaan yang bersumber dari berbagai literature yang berhubungan dengan penelitian baik itu berupa buku, jurnal ilmiah, surat kabar dan juga majalah. Selain itu, penulis juga melakukan pencarian data melalui berbagai sumber dari internet, yang dianggap relevan dan dapat dipertanggungjawabkan keaslian informasinya.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Economic Growth, African Development Bank, South Africa, Infrastructure Development, Development of Economic Integration. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Hubungan Internasional S1 |
Depositing User: | Bima |
Date Deposited: | 03 Jul 2024 02:28 |
Last Modified: | 03 Jul 2024 02:28 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/46284 |