IWAN ANDRIANTO (2024) PELAKSANAAN PERIZINAN FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN DI KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (3MB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (317kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (196kB)
Bab I.pdf
Download (323kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (574kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (205kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (554kB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (190kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (408kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only
Download (412kB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Skripsi ini mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan perizinan fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sleman serta faktor apa saja yang menjadi hambatan dalam pelaksanaan perizinan fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sleman. Penelitian skripsi ini dilatarbelakangi kebutuhan masyarakat Indonesia akan kualitas fasilitas kesehatan yang memadai dan berkualitas serta beberapa pihak fasilitas pelayanan kesehatan yang merasa kesulitan dalam pengurusan izin fasilitas pelayanan kesehatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum empiris. Penelitian hukum empiris yaitu menganalisis dengan melihat langsung kenyataan yang terjadi di masyarakat dengan menelaah hukum dalam kenyataan atau berdasarkan fakta yang didapat secara obyektif di lapangan baik berupa data, informasi, dan pendapat yang didasarkan pada identifikasi hukum. Pengambilan data dilakukan dengan Random Sampling dimana setiap anggota dari populasi fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sleman memiliki kesempatan yang sama untuk dipilih sebagai sampel dalam penelitian ini. Lokasi penelitian yaitu di Kabupaten Sleman. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan studi pustaka. Pelaksanaan Perizinan Fasilitas Pelayanan Kesehatan di Kabupaten Sleman yang terdiri dari izin pendirian dan perpanjangan izin operasional semuanya sudah menginduk pada sistem Online Single Submission (OSS). Proses perizinan fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sleman dengan sistem OSS cukup berjalan baik dan lancar dibuktikan dengan tingkat kepatuhan dan ketepatan waktu dalam proses pelaksanaan perizinan namun terdapat beberapa hambatan. Beberapa hambatan dalam pelaksanaan perizinan fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sleman yaiyu keterbatasan jaringan internet, pemohon perizinan kesulitan mengurus Sertifikat Laik Fungsi, Teknis OSS yang terkadang bermasalah, dan pengurusan dokumen sertifikat persyaratan yang masih terpisah.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Health, Services, Licensing |
Divisions: | Fakultas Hukum > Hukum S1 |
Depositing User: | Aidilla Qurotianti |
Date Deposited: | 23 Oct 2024 05:51 |
Last Modified: | 23 Oct 2024 05:51 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/48396 |