ARIFAH (2013) ANALISIS ISI KECENDERUNGAN ADEGAN KEKERASAN PADA FILM KARTUN HAPPY TREE FRIENDS. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Salah satu film kartun buatan Amerika Serikat yang tidak mengandung unsur fungsi film, yakni edukatif, informatif, persuasif dan menghibur adalah film kartun Happy Tree Friends. Film ini bergenre komedi, tapi pada kenyataannya mengandung kekerasan dan menayangkan kematian yang berdarah-darah serta divisualisasikan dengan sangat jelas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui frekuensi serta kecenderungan adegan kekerasan yang ditampilkan dalam film kartun Happy Tree Friends. Jenis penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan adalah analisis isi. Sampel dari penelitian ini adalah populasi total, yakni 76 episode film Happy Tree Friends buatan Mondo Mini Show dalam tiga season. Kategorisasi yang diteliti antara lain; adegan kekerasan fisik, jenis kelamin pelaku, jenis kelamin korban, hubungan pelaku dengan korban, tempat dilakukannya kekerasan, sifat kekerasan, jenis senjata dan visualisasi efek kekerasan. Hasil yang diperoleh diukur dengan rumus Holsti. Adapun hasil penelitian ini, menyatakan bahwa film kartun Happy Tree Friends sangat banyak mengandung kekerasan. Kategori adegan kekerasan fisik mencapai 116 kali dalam jumlah persentase 12%. Kategori jenis kelamin pelaku sebanyak 59 kali dalam jumlah persentase rata-rata 6%. Kategori jenis kelamin korban sebanyak 149 kali dengan persentase sebesar 16%. Kategori hubungan pelaku – korban sebanyak 100 kali dengan persentase 11%. Kategori tempat dilakukannya kekerasan memiliki angka 91 kali dengan persentase 10%. Kategori sifat kekerasan mencapai angka 154 kali dengan persentase 16%. Kategori jenis senjata memiliki angka 90 kali dengan persentase 10%. Sedangkan yang paling tinggi diantara semua kategori adalah kategori visualisasi efek kekerasan, yaitu dengan menunjukkan angka 181 kali dalam jumlah persentase rata-rata 19%. Adegan kekerasan fisik yang didominasi adalah adegan membunuh, yang dilakukan oleh karakter berjenis kelamin laki-laki dan juga didominasi oleh korban laki-laki, dengan hubungan sebagai teman, dilakukan dilokasi yang tidak terduga menggunakan alat-alat rumah dengan sengaja dan visualisasinya yang dominan adalah visualisasi efek tubuh terpotong-potong.
Kata kunci : Film Kartun, Kekerasan, Analisis Isi
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | FILM KARTUN, KEKERASAN, ANALISIS ISI |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 28 May 2022 02:47 |
Last Modified: | 28 May 2022 02:47 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/7992 |