STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN PT. VIAVIA JOGJA TOUR TRAVEL AND COURSE DALAM MEMPROMOSIKAN SUSTAINABLE TOURISM

HENI NUGRAHENI (2013) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN PT. VIAVIA JOGJA TOUR TRAVEL AND COURSE DALAM MEMPROMOSIKAN SUSTAINABLE TOURISM. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (351kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (692kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (90kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini membahas bagaimana penerapan strategi komunikasi pemasaran PT. ViaVia Jogja Indonesia dalam mempromosikan pariwisata yang mempunyai konsep sustainable tourism untuk menarik wisatawan manca negara dan juga domestik dari laur daerah Yogyakarta. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan penerapan strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh PT. ViaVia Jogja. Kerangka teori dalam penelitian ini menggunakan strategi komunikasi pemasaran dan bauran pemasaran ( marketing mix). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk menginformasikan fakta dan menguraikan situasi atau peristiwa yang ada. Objek yang diteliti merupakan strategi komunikasi pemasaran PT. ViaVia Jogja dan penerapannya yang dilakukan oleh team marketing PT. ViaVia Jogja. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini melalui wawancara, dokumentasi dan observasi. Teknik analisis yang dilakukan setelah pengumpulan data yaitu mereduksi data, menyajikan data, dan menyimpulkan data. Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan strategi komunikasi pemasaran PT. ViaVia Jogja banyak menggunakan elemen komunikasi pemasaran berupa penjualan perseorangan, periklanan,promosi penjualan, pengadaan acara dan pameran, pemasaran sponsor, penjualan langsung, dan publisitas dan kehumasan. Seluruh kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk menarik minat wisatawan manca negara dan juga domestik yang berasal dari luar Daerah Yogyakarta. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT. ViaVia Jogja merupakan salah satu usaha jasa pariwisata yang sudah cukup baik dalam pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran.

Kata Kunci : Strategi Komunikasi Pemasaran, Sustainable Tourism

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 10 Aug 2022 02:53
Last Modified: 10 Aug 2022 02:53
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/8041

Actions (login required)

View Item
View Item