HUMAN TRAFFICKING DALAM FILM INDONESIA (PERSEPSI AUDIENCE PADA FILM JAMILA DAN SANG PRESIDEN)

PUTRI PUSPITARINI (2013) HUMAN TRAFFICKING DALAM FILM INDONESIA (PERSEPSI AUDIENCE PADA FILM JAMILA DAN SANG PRESIDEN). S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.rtf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.rtf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)

Abstract

Penelitian ini menganalisis film “Jamila dan Sang Presiden” tentang human trafficking yang di wakili oleh Jamila (Atikah Hasiholan). Human trafficking adalah eksploitasi kepada seseorang yang merugikan orang lain untuk kepentingan individu tertentu. Peneliti menggunakan metode analisis resepsi Stuart Hall, karena peneliti ingin melihat bagaimana penerimaan audiens terhadap human trafficking dalam film “Jamila dan Sang Presiden” sesuai dengan yang dikonstruksikan oleh sutradara.
Hasil dari analisis audiens menunjukkan bahwa penerimaan dari tujuh informan dapat dikelompokkan sesuai dengan yang diuraikan oleh Stuart Hall yaitu dominant-hegemonic, negotiated dan oposisional. Dua Informan menyatakan setuju (dominant-hegemonic), empat informan menyatakan kata “tapi” setelah menyatakan setuju (negotiated) dan satu informan menyatakan ketidaksetujuannya (oposisional) pada human trafficking dalam film Jamila dan Sang Presiden Kesimpulan penelitian ini tidak lepas dari pengalaman para informan, baik yang mereka alami sendiri ataupun yang informan lihat melalui media. Kemudian human trafficking identik dengan ekploitasi seksual pada perempuan dan anak.

Kata Kunci : Analasis Resepsi, Human Trafficking, Film

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: HUMAN TRAFFICKING FILM INDONESIA PERSEPSI AUDIENCE IK 2013
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 10 Jun 2022 07:21
Last Modified: 10 Jun 2022 07:21
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/8509

Actions (login required)

View Item
View Item