ANGEN SODO PANGARIBOWO (2012) STRATEGI PROMOSI ALBUM METALLIC ASS, THRASH METAL 1983 MENGGUNAKAN INTERNET. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (136kB)
Bab I.pdf
Download (261kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (504kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (546kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (44kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (61kB)
Abstract
Studi ini berusaha untuk menganalisis strategi promosi yang dilakukan oleh Metallic Ass, band metal independent yang berasal dari Yogyakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi promosi yang dilakukan oleh Metallic Ass menggunakan internet, mengingat band independent tidak mempunyai budget yang besar untuk melakukan promosi. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dari studi ini adalah, teknologi internet yang sekarang sangat populer di masyarakat benar-benar berdampak signifikan dalam aspek kehidupan, salah satunya adalah metode berpromosi. Sekarang ini, Promosi menggunakan internet bisa dilakukan tanpa melibatkan biro-biro iklan, atau agency yang bergerak dalam bidang media placement. Promosi internet sekarang bisa bersifat personal, promosi tersebut bisa dilakukan oleh perseorangan dengan menggunakan email, social media ataupun barter link, sehingga biaya promosi menjadi sangat murah. Metallic Ass, sebagai band independent yang tidak mempunyai dana besar untuk berpromosi tidak melewatkan kesempatan untuk berpromosi menggunakan internet. Album perdana mereka, Thrash Metal 1983 yang dirilis April 2011 habis terjual dalam waktu beberapa bulan, band ini kemudian merilis ulang album tersebut dengan 2 bonus track pada Januari 2012. Semua promosi album Thrash Metal 1983 dilakukan menggunakan internet
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Komunikasi S1 |
Depositing User: | Unnamed user with email robi@umy.ac.id |
Date Deposited: | 25 Jun 2022 06:10 |
Last Modified: | 25 Jun 2022 06:10 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/10981 |