PERAN AISYIYAH DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI JALUR PENDIDIKAN DI WILAYAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

MISMA KASIM (2007) PERAN AISYIYAH DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI JALUR PENDIDIKAN DI WILAYAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S2 thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA.

[thumbnail of HALAMAN PENGESAHAN] Text (HALAMAN PENGESAHAN)
HALAMAN PENGESAHAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (196kB)
[thumbnail of HALAMAN JUDUL] Text (HALAMAN JUDUL)
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (595kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (5MB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (915kB)
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (428kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (125kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana peran Aisyiyah dalam
bidang pendidikan serta pemberdayaan perempuan melalui jalur pendidikan. Hal ini
dilatarbelakangi oleh fakta bahwa Asiyiyah sangat berkompeten terhadap pendidikan
dan pemberdayaan perempuan. Namun, kegiatan-kegiatan yang selama ini dijalankan
belum mampu menembus batas-batas budaya patriarkhi yang menempatkan laki-laki
lebih superior daripada perempuan.

Berdasarkan kenyataan di atas, penulis ingin mengetahui peran Aisyiyah
wilayah Propinsi DIY dalam bidang pendidikan serta dalam pemberdayaan
perempuan melalui jalur pendidikan di wilayah Propinsi DIY. Peran dalam bidang
pendidikan yang dilihat adalah pada pendidikan formal dan non formal. Melalui dua
jalur pendidikan tersebut diketahui sejauhmana pemberdayaan perempuan yang telah
dijalankan oleh Aisyiyah di Propinsi DIY.

Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kualitatif diskriptif.
Subyek penelitian adalah Aisyiyah Wilayah D.I. Yogyakarta. Sedangkan obyeknya
adalah peran Aisyiyah Wilayah D.I. Yogyakarta dalam pendidikan dan
pemberdayaan perempuan. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui reduksi data, display data dan
verifikasi serta penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian menunjukkan: pertama, Aisyiyah banyak berperan dalam
pendidikan formal dan non formal, tetapi Aisyiyah belum dapat memanfaatkan jalur
pendidikan tersebut secara optimal guna melakukan pemberdayaan perempuan.
Pendidikan formal dari TK hingga SD yang dikelola oleh Aisyiyah Wilayah DIY
tidak memuat materi yang memberikan pendidikan gender. Kedua, dalam upaya
pemberdayaan perempuan, Aisyiyah lebih banyak menggunakan jalur pendidikan
non formal daripada jalur pendidikan formal. Ketiga, kegiatan pemberdayaan
perempuan melalui jalur pendidikan formal dan non formal telah mampu
meningkatkan kekuatan internal perempuan, namun belum berhasil membuka akses
lebih luas bagi perempuan untuk berperan lebih luas pada sektor publik.

Kesimpulannya, peran Aisyiyah wilayah DIY dalam pendidikan formal dan
non formal masih belum optimal. Peran Aisyiyah dalam pemberdayaan perempuan
melalui jalur pendidikan formal dan non formal baru dapat meningkatkan kekuatan
internal perempuan. Pemberdayaan perempuan belum dapat menembus budaya
patriarkhi karena pendidikan tentang gender tidak diberikan kepada kaum laki-laki.

Kata kunci: Aisyiyah: Pendidikan, Pemberdayaan Perempuan

Item Type: Thesis (S2)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Ilmu Agama Islam S2
Depositing User: Editor Perpus
Date Deposited: 27 Jul 2022 07:56
Last Modified: 27 Jul 2022 07:56
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/33318

Actions (login required)

View Item
View Item