PERUMUSAN RANCANGAN ALIANSI STRATEGIS RUMAH SAKIT 'AISYIYAH KUDUS DENGAN KLINIK-KLINIK MUHAMMADIYAH DI KABUPATEN KUDUS

FITRI KINANTI (2023) PERUMUSAN RANCANGAN ALIANSI STRATEGIS RUMAH SAKIT 'AISYIYAH KUDUS DENGAN KLINIK-KLINIK MUHAMMADIYAH DI KABUPATEN KUDUS. S2 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (513kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (375kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (119kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (303kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (99kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (597kB)
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (164kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (69kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (334kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Pimpinan Daerah Muhammadiyah-�Aisyiyah Kabupaten Kudus memiliki 4 (empat) amal usaha di bidang kesehatan, yaitu RS �Aisyiyah Kudus, Klinik Pratama Muhammadiyah Asy-Syifa� Janggalan, Klinik Pratama Muhammadiyah Wates, dan Klinik Pratama Muhammadiyah Pasuruhan. Keempat AUMKes tersebut sudah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan dan membuka pelayanan kesehatan sesuai dengan tingkatannya. Namun, tidak hanya Klinik Pratama yang berperan menunjang pelayanan di RS �Aisyiyah, tapi juga sebaliknya, sinergi ini diharapkan juga membawa keuntungan untuk Klinik Pratama yang ada. Tujuan penelitian ini adalah untuk merumuskan rancangan aliansi strategis yang dapat diterapkan RS �Aisyiyah Kudus dengan Klinik-Klinik Muhammadiyah di Kabupaten Kudus.Metode: Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara mendalam kepada subjek penelitian yaitu pimpinan atau manajemen AUMKes (n=5) dan anggota MPKU PDM Kudus (n=1). Data wawancara yang telah ditranskrip secara verbatim, dianalisis menggunakan teknik analisis konten.Hasil dan Pembahasan: Diperoleh hasil penelitian bahwa aliansi strategis AUMKes di Kudus sekarang berada di fase ketiga, yaitu fase perluasan hubungan. Hal ini selaras dengan hasil analisis SWOT aliansi strategis AUMKes Kudus yang berada di kuadran I, yaitu proaktif atau offensive dalam memanfaatkan peluang dan kekuatan. Dalam hal aliansi strategis AUMKes Kudus ada dua subtema dalam penelitian ini, yaitu perihal legalitas aliansi dan bentuk aliansi strategis yang ideal untuk direalisasikan di Kabupaten Kudus. Dalam legalitas aliansi strategis, ada 3 bentuk legalitas yang ditemukan, yaitu pedoman aliansi strategik, tahapan aliansi strategik dan pihak yang berwenang dalam aliansi strategik. Sedangkan bentuk aliansi strategis tersebut adalah aliansi dalam hal rujukan, sarpras, SDM, IT, finansial, pelayanan, marketing, farmasi, akreditasi, dan pelatihan.Kesimpulan: Dapat disimpulkan bahwa aliansi strategis potensial dapat dilaksanakan di seluruh Amal Usaha Kesehatan yang dimiliki oleh Muhammadiyah-'Aisyiyah di Kabupaten Kudus dengan pihak eksternal untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan di masing-masing fasilitas kesehatan tersebut. Hasil analisis SWOT menunjukkan bahwa AUMKes di Kabupaten Kudus harus proaktif dalam menjalankan aliansi ini, selaras dengan positioning aliansi strategis AUMKes yang sudah berjalan yaitu pada fase perluasan hubungan. Dengan adanya rancangan berupa legalitas dan bentuk aliansi strategis yang dapat menguntungkan AUMKes, diperlukan gerakan cepat dan komitmen dari semua pihak untuk segera mewujudkan aliansi strategis ini.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Strategic Alliance, SWOT Analysis, AUMKes
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Administrasi Rumah Sakit S2
Depositing User: M. Erdiansyah
Date Deposited: 04 Oct 2023 06:46
Last Modified: 04 Oct 2023 06:46
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/38310

Actions (login required)

View Item
View Item