FATIMAH AZZAHRA (2023) PENGARUH GAYA HIDUP HEDONIS DAN PENGENDALIAN DIRI (SELF CONTROL) TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PADA MAHASISWA DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (902kB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (396kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (93kB)
Bab I.pdf
Download (224kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (254kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (222kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (455kB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (16kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (162kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only
Download (307kB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (358kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Perilaku konsumtif adalah kecenderungan individu dalam mengonsumsi barang secara berlebihan dan tidak didasarkan dengan pertimbangan secara rasional, mengutamakan keinginan daripada kebutuhan, dan niat daripada pembelian barang tersebut untuk menunjukkan status sosial dan kekayaan, bukan untuk memenuhi kebutuhan. Hal-hal yang membuat manusia berperilaku konsumtif diantaranya adalah karena faktor gaya hidup dan pengendalian diri. Salah satu jenis gaya hidup yaitu gaya hidup hedonis yang berasal dari Bahasa Yunani �hedone� yang berarti kesenangan, kenikmatan, bersenang-senang, gaya hidup hedonis merupakan perilaku atau kebiasaan seorang individu untuk menggunakan waktunya hanya untuk bersenang-senang bersama teman sebaya, aktivitas apapun akan dilakukan demi mencapai kenikmatan. Sementara pengendalian diri adalah kemampuan untuk membimbing tingkah laku sendiri, kemampuan untuk menekan atau merintangi tingkah laku impulsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya hidup hedonis dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa aktif Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dengan populasi sebesar 25.754, dan sampel yang diperoleh untuk melakukan peneleitian ini adalah 100 responden yang tercatat sebagai mahasiswa aktif Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Metode dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan teknik pengumpulan datanya menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1) Pengaruh gaya hidup hedonis terhadap perilaku konsumtif adalah sebesar 64,7%, sedangkan 35,3% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini. 2) Pengaruh pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif adalah sebesar 57,6%, sedangkan 42,4% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini. 3) Pengaruh gaya hidup hedonis dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif adalah sebesar 71,8%, sedangkan 28,2% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hedonic Lifestyle, Self-Control, Student Consumptive Behavior |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Komunikasi dan Penyiaran Islam S1 |
Depositing User: | M. Erdiansyah |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 02:29 |
Last Modified: | 05 Oct 2023 02:29 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/39730 |