INOVASI MALL UKM KOTA CIREBON DALAM MENGEMBANGKAN INTEGRASI PEMASA-RAN POTENSI PRODUK UNGGULAN UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI DAERAH

FALLAH EKA AL BASRILLAH (2024) INOVASI MALL UKM KOTA CIREBON DALAM MENGEMBANGKAN INTEGRASI PEMASA-RAN POTENSI PRODUK UNGGULAN UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI DAERAH. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (933kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (436kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (386kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (523kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (499kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (818kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Di tengah kompleksitas pasar global dan perkembangan teknologi yang pesat, pengembangan UMKM menjadi krusial dalam menghadapi tantangan ekonomi yang semakin beragam. Kota Cirebon merupakan salah satu kota yang mempunyai potensi produk unggulan. Dalam memasarkan potensi produk unggulan, Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian Kota Cirebon Menggagas inovasi Mall UKM dengan tujuan memasarkan potensi produk unggulan. Dari hal tersebut peneliti berminat untuk melihat sejauh mana inovasi Mall UKM Kota Cirebon dalam memasarkan potensi produk unggulan dan melihat sejauh mana inovasi tersebut bisa berdampak terhadap peningkatan ekonomi daerah.Metode penelitian yang digunakan yakni kualitatif yang mana akan bisa mengulik lebih jauh terkait dengan inovasi Mall UKM Kota Cirebon. Dalam metode penelitian ini terdapat 6 narasumber yang di wawancarai yakni Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan, Ketua Mall UKM, Kepala Bidang Industri, Kepala Bidang Koperasi, Pelaku UMKM, Pengunjung.Kolaborasi antara Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian Kota Cirebon dengan Koperasi Harapan Makmur telah menghasilkan terobosan positif dalam bentuk Mall UKM Kota Cirebon. Mall ini memberikan dampak yang menguntungkan bagi pertumbuhan bisnis UMKM di daerah tersebut dengan berhasil mengintegrasikan strategi pemasaran produk-produk unggulan secara inovatif. Penggunaan media sosial seperti Instagram, Facebook, WhatsApp Business, dan YouTube telah terbukti sangat bermanfaat dalam memberikan informasi yang mudah diakses bagi konsumen, menciptakan pengalaman berbelanja yang lebih interaktif. Dampak positifnya tidak hanya dirasakan oleh pelaku UMKM tetapi juga berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, terbukti dari peningkatan penjualan dan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi. Inovasi ini telah memenuhi berbagai aspek dalam layanan publik, seperti keunggulan relatif, kompatibilitas, kompleksitas, uji coba, dan observabilitas. Oleh karena itu, Mall UKM Kota Cirebon merupakan model yang dapat dijadikan contoh bagi daerah lain di Indonesia dalam mengoptimalkan potensi produk unggulan UMKM serta mendorong pertumbuhan ekonomi regional.Mall UKM Kota Cirebon dapat terus mengembangkan pelatihan manajemen pemasaran digital bagi pelaku UMKM dan memperluas kolaborasi dengan pemerintah, lembaga pendidikan, dan asosiasi bisnis. Pemantauan tren pasar dan respons cepat terhadap konsumen juga penting untuk menjaga relevansi dan adaptabilitas Mall UKM.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Innovation, UKM Mall, Integration, Regional Economy
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Ilmu Pemerintahan S1
Depositing User: Aidilla Qurotianti
Date Deposited: 03 Jun 2024 03:14
Last Modified: 03 Jun 2024 03:14
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/45937

Actions (login required)

View Item
View Item