KHUSNA AZIZAH (2024) EFEK ESKTRAK DAUN SIRIH HIJAU (PIPPER BETLE L.) TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR PUTIH YANG DIINDUKSI ASAP ROKOK. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Halaman Judul.pdf
Download (502kB)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only
Download (161kB)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only
Download (124kB)
Bab I.pdf
Download (272kB)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only
Download (339kB)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (284kB)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (463kB)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (86kB)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only
Download (182kB)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (369kB)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Latar Belakang: World Health Organization mencatat bahwa kematian yang diakibatkan oleh rokok pada tahun 2022 mencapai 33,3 juta kematian. Kematian ini sebagian besar dikarenakan penyakit tidak menular seperti darah tinggi dan hiperlipidemia. (Tobacco WHO, 2022.). Di Indonesia memiliki potensi alam yang dapat menurunkan kadar hiperlipidemia, terutama trigliserida. Salah satu contohnya adalah daun sirih hijau (Piper betle Linn) yang kaya akan antioksidan. Antioksidan merupakan golongan senyawa yang dapat menurunkan kadar trigliserida berlebih. Terlebih daun sirih hijau sudah sangat melekat dengan kebudayaan di Indonesia dan merupakan potensi alam yang mudah untuk dijangkau masyarakat umum. Penelitian ini memiliki maksud utnuk mengetahui efek dari pemberian ekstrak daun sirih hijau (Piper betle Linn) kepada model tikus yang diinduksi asap rokok. Metode : Dalam penelitian ini digunakan metodologi penelitian posttest control group design dengan pendekatan eksperimen laboratorium. Subyek penelitian adalah tikus Wistar (Rattus novergicus) jantan dengan berat antara 100 dan 200 gram, serta berumur dua hingga tiga bulan, sebanyak 24 ekor. Enam kelompok subjek penelitian telah dibuat menjadi K1 (normal), K2 (induksi rokok), K3 (Simvastatin 0,18g/200gr), P1 (daun sirih 100mg), P2 (daun sirih 200 mg), dan P3 (daun sirih 400 mg). Selama 21 hari, tikus diinduksi asap rokok yang bertujuan membuat kadar trgliserida dalam darah tikus naik. Selain diberi intervensi induksi asap rokok nantinya akan diberikan pula ekstrak daun sirih hijau untuk dilihat kadar trigliserida. Pengaruh pemberian daun sirih hijau (Piper betle linn) terhadap kadar tersebut dibandingkan menggunakan uji parametrik One Way ANOVA dan analisis Post Hoc Tukey. Hasil: Uji parametrik One Way Anova menunjukan p<0,005 pada semua kelompok uji, yang menunjukan adanya pengaruh dari intervensi yang diberikan. Uji post hoc Tuckey HSD menunjukan terdapat penurunan kadar trigliserida pada kelompok intervensi 100mg/KgBB dan 200mg/KgBB. Kesimpulan: Ekstrak daun sirih hijau (Piper betle L.) mampu menurunkan kadar trigliserida dalam darah tikus wistar yang diinduksi oleh asap rokok.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Triglycerides, Green betel leaf extract (Piper betle L.), Cigarette smoke |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1 |
Depositing User: | Bima |
Date Deposited: | 02 Jul 2024 08:50 |
Last Modified: | 02 Jul 2024 08:50 |
URI: | https://etd.umy.ac.id/id/eprint/46302 |