Strategi Guru Pembimbing Tahfidz dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur'an Siswa pada Masa Pandemi Covid-19 di SD Muhammadiyah Prambanan

Asri Patonah (2021) Strategi Guru Pembimbing Tahfidz dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur'an Siswa pada Masa Pandemi Covid-19 di SD Muhammadiyah Prambanan. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (369kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan] Text (Lembar Pengesahan)
Lembar Pengesahan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (72kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (217kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (336kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (230kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (636kB)
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (266kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (283kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (453kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi guru pembimbing tahfidz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur’an siswa pada masa pandemi Covid-19 di SD Muhammadiyah Prambanan. Tujuan lainnya adalah untuk mengetahui efektivitas strategi tersebut serta faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subyek penelitian adalah wakil kepala KBM, guru pembimbing tahfidz dan wali siswa. Teknik pengumpulan datanya adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil
penelitian ini adalah (1) strategi pembimbing tahfdiz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur’an siswa pada masa pandemi Covid-19 dilaksanakan dengan memperhatikan dan mengoptimalkan lima aspek yaitu pendekatan belajar, teknik
belajar, materi pembelajaran, metode hafalan dan media PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh). (2) efektivitas strategi pembimbing tahfdiz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur’an siswa pada masa pandemi Covid-19 ditinjau dari tiga pendekatan yaitu pendekatan tujuan, sistem dan kepuasan partisipasi. Dari tiga pendekatan tersebut diketahui bahwa strategi guru pembimbing tahfidz dalam meningkatkan hafalan
Al-Qur’an siswa sudah efektif. (3) Faktor pendukung strategi pembimbing tahfidz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur’an siswa pada masa pandemi Covid-19 di SD Muhammadiyah Prambanan adalah kemampuan pedagogik guru yang bagus, motivasi guru yang tinggi, lingkungan yang kondusif, dukungan orang tua yang positif, antusias anak yang tinggi serta kemampuan intelektual anak yang bagus. Sedangkan faktor penghambatnya adalah pembimbing tahfidz kurang tepat waktu dalam mengajar, gangguan sinyal dan terdapat beberapa siswa yang kurang motivasi dari orang tua wali dikarenakan berlatar belakang keluarga yang kurang harmonis.
Kata Kunci : strategi, pembimbing tahfidz, meningkatkan, hafalan, pandemi Covid-19

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 08 Nov 2021 04:07
Last Modified: 08 Nov 2021 04:07
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/7152

Actions (login required)

View Item
View Item