PERBEDAAN VISUS DAN REFRAKSI PADA KEHAMILAN TRIMESTER TIGA DENGAN WANITA TIDAK HAMIL DI YOGYAKARTA

PAGELA PASCARELLA RENTA (2013) PERBEDAAN VISUS DAN REFRAKSI PADA KEHAMILAN TRIMESTER TIGA DENGAN WANITA TIDAK HAMIL DI YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (45kB)
[thumbnail of Abstract] Text (Abstract)
Abstract.pdf

Download (91kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (155kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (211kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (232kB)
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7kB)
[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
Naskah Publikasi.pdf

Download (247kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (350kB)

Abstract

Kehamilan adalah penyatuan sperma dari laki – laki dan ovum dari perempuan. Pada proses kehamilan akan banyak terjadi perubahan fisiologis pada seluruh tubuh, salah satunya mata. Perubahan fisiologis pada mata yang biasanya terjadi adalah perubahan visus dan refraksi. Hal ini terkait dengan perubahan hormon pada masa kehamilan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan visus dan refraksi pada kehamilan trimester tiga dengan wanita tidak hamil.
Desain penelitian ini adalah penelitian non eksperimental, dan dilakukan dengan menggunakan metode observasional analitik numerik (kategorik-numerik) dengan rancangan penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada 30 wanita hamil trimester tiga dan 30 wanita tidak hamil pada usia 20 hingga 40 tahun yang berkunjung ke Eye Center Asri Medical Center Yogyakarta. Teknik pengambilan sample yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonprobability sampling dengan purposive sampling. Seluruh subjek yang memenuhi kiteria ditetapkan sebagai sample.
Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Chi-square. Berdasarkan hasil penelitian di Eye Center Asri Medical Center Yogyakartadapat disimpulkan tidak ada perbedaan yang bermakna antara visus dan refraksi pada kehamilan trimester tiga dengan wanita tidak hamil.Dengan nilai signifikansivisus mata kanan p = 0,069 atau p > 0,05, dan hasil distribusinya didapatkan 28,3% wanita tidak hamildan 8,3% kehamilan trimester tiga yang mengalami penurunan visus ringan pada mata kanan. Sedangkan nilai signifikansivisus mata kiri p = 0,301, hasil distribusinya didapatkan 23,3% wanita tidak hamil dan 10% kehamilan trimester tiga yang mengalami penurunan visus ringan pada mata kiri.
Nilai signifikansi refraksi Sph mata kanan dari subjek penelitian adalah p = 0,661, sedangkan nilai signifikansi refraksi Sph mata kiri p = 0,935 . Nilai signifikansi refraksi Cyl mata kanan p = 0,555, sedangkan nilai signifikansi refraksi Cyl mata kiri p = 0,338.
Kata kunci : Visus, refraksi, kehamilan, tidak h xiii

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: KU 2013 VISUS REFRAKSI KEHAMILAN TIDAK HAMIL
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran S1
Depositing User: Unnamed user with email robi@umy.ac.id
Date Deposited: 27 Jul 2022 02:15
Last Modified: 27 Jul 2022 02:15
URI: https://etd.umy.ac.id/id/eprint/8723

Actions (login required)

View Item
View Item